Berita Aceh Besar

Pohon Sukun Tumbang Timpa Mobil Pikup di Gampong Lampaya Lhoknga, 9 Orang Alami Luka-luka

Akibat pohon tumbang itu, satu korban mengalami luka parah serta 8 orang lainnya dilaporkan mengalami luka ringan.

Penulis: Misran Asri | Editor: Ibrahim Aji
FOR SERAMBINEWS.COM
Pohon sukun yang tumbang di pinggir Jalan Banda Aceh-Calang, Gampong Lampaya, Kecamatan Lhoknga, Aceh Besar, menimpa mobil pikup yang sedang melintas di kawasan tersebut, Minggu (5/12/2021). Peristiwa itu mengakibatkan 9 orang penumpang mobil pikup itu mengalami luka-luka. 

Akibat pohon tumbang itu, satu korban mengalami luka parah serta 8 orang lainnya dilaporkan mengalami luka ringan.

Laporan Misran Asri | Aceh Besar

SERAMBINEWS.COM, JANTHO - Pohon sukun yang tumbuh di pinggir Jalan Banda Aceh-Calang, Gampong Lampaya, Kecamatan Lhoknga, Aceh Besar, tumbang dan menimpa mobil pikup
BL 8140 VL yang sedang melintas, Minggu (5/12/2021) malam.

Akibat pohon tumbang itu, satu korban mengalami luka parah serta 8 orang lainnya dilaporkan mengalami luka ringan.

Kepala Pelaksana BPBD Aceh Besar, Farhan AP, melalui petugas Pusdalops-PB, Maswani mengatakan peristiwa pohon tumbang dan menimpa mobil pikup yang sedang melintas di Jalan Banda Aceh-Calang, Gampong Lampaya itu, terjadi sekitar pukul 18.35 WIB.

"Informasi pohon tumbang tersebut disampaikan petugas Damkar Aceh Besar, Heri Irawan, yang sedang lepas piket," kata Maswani.

Begitu mendapatkan laporan tersebut tiga orang petugas Pemadam Kebakaran BPBD Aceh Besar Pos Peukan Bada langsung bergerak cepat menuju ke lokasi untuk melakukan penanganan.

Baca juga: Hari Libur Dishub Kota Banda Aceh Tetap Siagakan Petugas di Portal Masuk Arah Jembatan Gampong Jawa

Baca juga: Dokter Gigi Italia Berupaya Tipu Petugas Kesehatan, Suntikan Vaksin ke Tangan Palsu

Begitu petugas tiba di sana, masyarakat setempat sedang melakukan pemotongan dan membersihkan pohon sukun yang tumbang tumbang tersebut dengan bergotong royong.

"Petugas Damkar Pos Peukan Bada langsung bergabung bersama masyarakat membantu membersihkan pohon tumbang tersebut.”

“Pohon sukun itu tumbang tidak lepas dari faktor tua dan sudah lapuk," terang Maswani.

Menurut Maswani, pada saat pohon sukun itu tumbang, sebanyak 9 orang penumpang yang duduk di belakang mobil pikup tersebut tertimpa pohon.

Dari 9 orang penumpang itu, satu di antaranya mengalami luka parah serta 8 lainnya luka ringan.

Baca juga: Gara-gara Satu Teman Positif Omicron di New York, 15 Temannya Ikut Tertular Covid-19

Baca juga: Tabrakan Beruntun di Cot Ijue Peusangan Bireuen Libatkan Satu Pikap Tiga Sepmor

Selanjutnya seluruh korban langsung dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan pertolongan medis.

Lalu, akibat pohon tumbang dan menimpa mobil pikup tersebut, kemacetan pun diperkirakan mencapai 2 kilometer.

"Penanganan selesai dilaksanakan sekitar pukul 19.28 WIB dan jalan kembali normal.”

“Selain masyarakat dan petugas Damkar BPBD Aceh Besar Pos Peukan Bada, dalam penanganan pohon tumbang itu juga ikut melibatkan Polsek dan Koramil Lhoknga," pungkas Maswani.(*)

Baca juga: YARA Desak Polda Tindak Oknum yang Aniaya Tahanan

Baca juga: Ratusan Ikan Cupang dari Aceh dan Sumut Ikut Kontes di Bireuen

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved