Berita Aceh Timur

Harga Beli TBS Murah, Petani Enggan Panen Sawit, Suplai ke Pabrik Minim, Pengusaha PKS Bisa Rugi

Akibat harga beli tandan buah segar (TBS) sawit tingkat petani merosot, berdampak terhadap minimnya pasokan TBS sawit ke pabrik

Penulis: Seni Hendri | Editor: Muhammad Hadi
Serambinews.com
Tumpukan sawit yang dipanen dari kebun petani di Kecamatan Peunaron, Aceh Timur 

Laporan Seni Hendri | Aceh Timur

SERAMBINEWS.COM, IDI - Akibat harga beli tandan buah segar (TBS) sawit tingkat petani merosot, berdampak terhadap minimnya pasokan TBS sawit ke pabrik.

Minimnya pasukan TBS sawit ke pabrik ini diakui oleh salah satu pengusaha pabrik kelapa sawit (PKS) di Aceh Timur.

Pengusaha PKS di Aceh Timur, yang enggan namanya disebutkan itu mengatakan, sejak Sabtu (7/5/2022) PKS-nya sudah mulai beli TBS sawit baik dari suplier maupun petani yang bawa langsung ke pabrik.

Namun hari pertama PKS beli sawit, buah yang masuk hanya 30 ton, hari kedua 100 ton.

Sementara, kapasitas pabrik untuk sekali pengolahan sawit menjadi Crude Palm Oil (CPO) memerlukan TBS sawit 30 ton per jam.

"Sekali olah jadi CPO kapasitas mesin 30 ton untuk per 1 jam. Jadi selama 8 jam pabrik beroperasi memerlukan minimal TBS sawit 240 ton," ungkapnya.

Baca juga: Sempat Turun, Harga Sawit di Aceh Singkil Kembali Naik

Jadi apabila, kebutuhan pabrik sehari minimal 240 ton, dan pasokan TBS sawit hanya 30-100 ton per hari, tentu pengusaha PKS mengalami kerugian.

"Sedangkan kalau ditunggu sampai 3 hari buah sawit jadi restan atau busuk, maka akan memengaruhi kualitas minyak CPO. Jadi buah sawit itu gak bisa diinapkan lama-lama, habis dipetik harus langsung diolah, " jelasnya.

Pengusaha PKS tersebut mengatakan, penyebab minimnya pasokan TBS sawit ke pabrik, karena petani sawit masih enggan memanen sawitnya akibat harga di tingkat petani murah atau anjlok.

"Kalau kita di pabrik saat ini beli dari suplier, maupun petani yang bawa langsung ke pabrik menggunakan mobil dengan harga Rp 1.900-2.100 per kg. Rata-rata sawit kita beli dengan harga Rp 2000 per kg, tergantung dengan kualitas buahnya, " cetusnya.

Baca juga: Harga Emas Hari Ini Turun Tajam, Berikut Rincian Harga Emas Per Gram, Selasa (10/5/2022)

Pabrik beli dengan harga segini, katanya, agar agen di lapangan juga tetap bisa beli sawit petani.

Dan saat jual ke PKS, agen tanggung biaya angkut, pajak, ongkos bongkar, dan buah sortir.

Harga CPO Turun

Pengusaha PKS ini juga menyebutkan, faktor yang menyebabkan harga TBS sawit tingkat petani turun, karena turunnya harga jual Crude Palm Oil (CPO) ke Medan.

Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved