Selebriti
Pasca Resmi Cerai, Olla Ramlan Sebut Perjalanan Cintanya dengan Aufar Hutapea Penuh Perjuangan
Selama 10 tahun berumah tangga, Olla Ramlan menyebut perjalanan cintanya dengan Aufar Hutapea cukup panjang dan penuh perjuangan.
Selama 10 tahun berumah tangga, Olla Ramlan menyebut perjalanan cintanya dengan Aufar Hutapea cukup panjang dan penuh perjuangan.
SERAMBINEWS.COM -Pasangan Olla Ramlan dan pengusaha Aufar Hutapea akhirnya resmi bercerai.
Padahal sebelumnya keduanya terlihat sering memperlihatkan kemesraan.
Presenter Olla Ramlan telah resmi bercerai dengan pengusaha Aufar Hutapea.
Selama 10 tahun berumah tangga, Olla Ramlan menyebut perjalanan cintanya dengan Aufar Hutapea cukup panjang dan penuh perjuangan.
"Nggak mungkin dong aku sekonyong-konyong happy atau gimana."
"Karena kan perjalanan cinta aku dan Aufar itu cukup panjang juga dan perjuangan juga," kata Olla Ramlan dikutip dari YouTube TRANS TV Official, Selasa (14/6/2022).
Namun, ibu tiga anak itu merasa pernikahannya dengan Aufar Hutapea tak bisa dipertahankan.
"Tapi ya mungkin memang takdir kita harus berpisah ya udah," beber Olla Ramlan.
Baca juga: Pemotor Dilarang Pakai Sandal Hanya Imbauan, Korlantas Tegaskan Tak Ada Penilangan
Baca juga: Gugus Tugas Reforma Agraria Bahas Lahan HGU PT GSM dan PT Beutami yang Telantar di Nagan Raya
Baca juga: Sekjen Kemendagri: Kita jangan Antikritik
Meski telah resmi bercerai, Olla Ramlan dan suami masih berhubungan dengan baik.
Begitu pula yang ia harapkan pada keluarga sang mantan suami.
"Semuanya berjalan baik-baik, mudah-mudahan juga buat semuanya."
"Baik dari pihak keluarga Alhamdulillah nggak ada yang mencampuri," katanya.
Olla Ramlan saat menjadi bintang tamu di acara Rumpi No Secret
Menurut Olla Ramlan berpisah bukan berarti ia dan Aufar Hutapea saling menjelekkan.