PM Selandia Baru

Sekilas Tentang Chris Hipkins, Perdana Menteri Selandia Baru Pengganti Jacinda Ardern

Sebagaimana diketahui, Jacinda Ardern mundur dengan alasan tidak mempunyai cukup kekuatan untuk memimpin Selandia Baru...

Editor: Eddy Fitriadi
AFP
Chris Hipkins. Sekilas Tentang Chris Hipkins, Perdana Menteri Selandia Baru Pengganti Jacinda Ardern. 

SERAMBINEWS.COM – Setelah Jacinda Ardern secara mengejutkan memilih mundur dari jabatan Perdana Menteri Selandia Baru, parlemen memutuskan untuk melantik Chris Hipkins sebagai perdana menteri baru pada Rabu (25/1/2023).

Sebagaimana diketahui, Jacinda Ardern mundur dengan alasan tidak mempunyai cukup kekuatan untuk memimpin Selandia Baru.

Partai Buruh yang berkuasa di sana akhirnya memilih Chris Hipkins sebagai calon utama untuk memimpin pemerintahan Selandia Baru.

"Mudah-mudahan warga Selandia Baru mengenal saya sebagai seseorang yang berada di depan, tidak keberatan mengakui ketika melakukan kesalahan dan bisa menertawakan diri sendiri," ucap Chris Hipkins, setelah terpilih seperti dikutip AFP, Minggu (22/1/2023).

Profil Chris Hipkins

Dikenal sebagai kaukus Partai Buruh, Hipkins yang kini berusia 44 tahun membangun reputasi dengan kesuksesannya dalam menangani Covid-19 yang menimpa Selandia Baru.

Sebelum terjun dalam dunia perpolitikan, Hipkins sempat mengenyam bangku pendidikan jurusan politik dan kriminologi di Universitas Victoria ia bahkan pernah bekerja di sektor pelatihan industri.

Akan tetapi di tahun 2008 Hipkins mulai aktif berkecimpung di dunia parlemen.

Sifatnya yang sensitif, simpatik, tangguh, dan kompeten menjadikan Hipkins sebagai pembicara yang baik hati dan santai.

Selain aktif dalam dunia politik Hipkins menggambarkan dirinya sebagai penggemar alam terbuka yang menyukai bersepeda gunung, hiking, dan berenang.

Perjalanan Karier

Hipkins memulai karir politik pada tahun 2008 dengan menjabat sebagai Menteri Pendidikan dan Menteri Pelayanan Publik selama lebih dari lima tahun.

Perjalanan karirnya berlanjut menjadi penasihat senior dua menteri dan mantan Perdana Menteri Helen Clark.

"Dia sangat cakap dan telah membuktikan dirinya untuk Selandia Baru sebagai salah satu menteri terpenting kami selama enam tahun terakhir," kata Menteri Kehakiman Kiri Allan, seorang anggota parlemen dari Partai Buruh Maori.

Nama Hipkins terus mengemuka mewakili pemerintahan Selandia Baru dalam menekan lonjakan penyebaran virus Corona-19 selama dua tahun dengan cara menutup wilayah perbatasan serta memperketat kontrol.

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved