VIRAL Pemuda 28 Tahun Nikahi Nenek 62 Tahun, Anak Sulung Lebih Tua dari Ayah Tiri, Kenal di TikTok
Perbedaan usia yang terpaut 35 tahun tak menghalangi mereka untuk menyatukan cinta. Kisah datang dari seorang pemuda bernama Mohammad Amin Jumdail.
SERAMBINEWS.COM - Kisah cinta beda usia selalu menarik untuk diulas.
Apalagi perbedaan usianya cukup jauh.
Kisah cinta beda usia kali ini datang dari seorang pemuda berusia 28 tahun.
Siapa sangka, ia justru berjodoh dengan wanita yang usianya jauh lebih tua.
Perbedaan usia yang terpaut 35 tahun tak menghalangi mereka untuk menyatukan cinta.
Kisah datang dari seorang pemuda bernama Mohammad Amin Jumdail.
Pria yang akrab disapa Adam ini kenalan dengan sang istri melalui TikTok pada Oktober 2021 lalu.
Adam awalnya hanya ingin berkenalan dengan sang istri yang bernama Rokiah Samat yang berasal dari Pasir Puteh, Kelantan.
"Awalnya saya ingin berteman saja, tapi lama-kelamaan perasaan sayang dan rindu muncul dari dalam diri saya. Sulit bagi saya untuk menggambarkan perasaan itu," ujar Adam, seperti TribunTrends kutip dari mStar, Selasa (13/6/2023).
Adam percaya bahwa pernikahannya dengan sang istri yang berusia 62 tahun ini merupakan ketentuan Allah SWT.
"Dia bukan pengusaha terkenal, orangnya biasa-biasa saja. Saya percaya ini adalah ketentuan Allah yang menetapkan dia adalah jodoh saya," lanjutnya.
Pria berusia 28 tahun ini kemudian menceritakan perkenalannya dengan sang istri.
Adam yang sudah berkenalan dengan Rokiah Samat ini nekat berkunjung ke Semenanjung untuk bertemu dengan sang istri.
"Saya tiba di Semenanjung pada Desember 2021. Saya cari modal dulu dengan bekerja sebagai tukang urut di Johor," beber Adam.
Pria kelahiran Semporna, Sabah, ini baru berani ketemu sang calon istri pada bulan Januari 2022.
| Persoalan Koperasi Merah Putih di Aceh Utara dari Belum Ada Modal hingga Belum Disetujui Bermitra |
|
|---|
| Cuaca Sabang Besok Cerah Berawan Sepanjang Hari, Gelombang Laut Diprediksi Kondusif |
|
|---|
| Pemerintah Abdya Serahkan Hadiah kepada Pemenang Sayembara Desain Bangunan Strategis |
|
|---|
| Catat! Kapal Ferry Lintas Banda Aceh–Sabang Beroperasi Normal Esok Hari, Ini Jadwal & Tarifnya |
|
|---|
| Camat Kota Kualasimpang Ajak Warga dan Calon Datok Penghulu Sukseskan Pildatok Damai dan Bermartabat |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.