Berita Banda Aceh

Lakukan Sidak, Kadis Syariat Islam Aceh Ajak ASN Budayakan Kerja Inovatif

"Mari sama-sama kita ciptakan budaya kerja yang baik dari diri kita dulu, baru setelah itu dengan orang lain," ujar mantan Kadis Pendidikan Dayah Aceh

Penulis: Jamaluddin | Editor: Nurul Hayati
Foto: Humas Dinas Syariat Islam Aceh
Kadis Syariat Islam Aceh, Zahroel Fajri SAg MH, berdialog dengan ASN saat melakukan sidak ke unit kerja dinas itu pada Selasa (22/8/2023). 

"Mari sama-sama kita ciptakan budaya kerja yang baik dari diri kita dulu, baru setelah itu dengan orang lain," ujar mantan Kadis Pendidikan Dayah Aceh, ini.

Laporan Jamaluddin | Banda Aceh

SERAMBINEWS.COM, BANDA ACEH - Setelah dilantik pada 16 Agustus 2023, Kepala Dinas (Kadis) Syariat Islam Aceh, Zahrol Fajri SAg MH melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke bidang-bidang dan unit kerja di lingkungan dinas tersebut, pada Selasa (22/8/2023).

Sidak itu bertujuan untuk bersilaturrahmi sekaligus perkenalan dengan aparatur sipil negara (ASN) dinas itu serta menanyakan perihal tugas pokok para staf di setiap unit kerja.

Sehingga pembayaran TPP, sesuai dengan analisis jabata (anjab) dan analisia beban kerja (ABK) masing-masing staf.

Dalam sidak itu, Zahrol Fajri turut didampingi Sekretaris Dinas, Muhibuthibri dan Kasubbag Umum. 

Ia berharap ASN untuk terus membudayakan kerja yang inovatif serta terus menjaga kedisiplinan dalam pekerjaan maupun kehadiran. 

Sehingga  bisa bersinergi dan bahu-membahu dalam menjalankan setiap kegiatan di Dinas Syariat Islam Aceh sekaligus membantu terwujudnya pelaksanaan syariat Islam yang kaffah di bumi Serambi Mekkah.

"Mari sama-sama kita ciptakan budaya kerja yang baik dari diri kita dulu, baru setelah itu dengan orang lain," ujar mantan Kadis Pendidikan Dayah Aceh, ini.

"Kepada kepala bidang, hendaknya terus membina para staf dengan baik, ajak mereka bekerja sama dengan kita, agar kantor ini benar-benar tercipta suasana yang islami," timpal Zahrol Fajri. (*)

Baca juga: Muhammadiyah dan Aisyiyah Pidie Gelar Musda, Ini Pesan Kepala Dinas Syariat Islam dan Taqwaddin

 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved