Selebriti

Lanjutan Sidang Cerai dengan Inara, Virgoun Serahkan 15 Bukti, Salah Satunya Catatan Penghasilan

Virgoun dan Inara Rusli sama-sama tidak hadir di ruang sidang dan hanya diwakilkan kuasa hukumnya masing-masing.

Editor: Nur Nihayati
Tribunnews
Kolase: Inara Rusli dan Virgoun 

"Kalau royalti masuk harta bersama, jadi itu tunggu keputusan hakim," lanjutnya.

Alasan ibu tiga anak itu menggugat soal royalti karena beberapa lagu milik Virgoun diciptakan setelah mereka menikah.

Menurut Arjana, dalam Kompilasi Hukum Islam itu ada harta bersama dan harta bersama ini yang didapat setelah perkawinan.

"Pak Virgoun ada hak cipta lagu yang menghasilkan hak ekonomi bernama royalti dan ini bisa jadi harta bersama," kata Arjana Bagaskara.

Ada tiga lagu yang masuk dalam gugatan Inara Rusli.

Salah satunya adalah lagu hits yang menceritakan soal putri mereka yang berjudul Surat Cinta Untuk Starla.

Gugatan ini berisi sebesar 50 persen royalti ketiga lagu itu akan menjadi hak Inara Rusli.

"Hak royalti sebesar 50 persen diberikan ke klien saya melalui rekeningnya," katanya.

Ditegur

Inara Rusli mengaku pernah ditegur Virgoun karena memakai mobil yang seharusnya hanya dipakai untuk keperluan ketiga anaknya.

Teguran itu membuat Inara Rusli membeli mobil baru.

Saat ini mobil yang diberikan Virgoun untuk anak-anaknya itu masuk dalam harta gono-goni.

Virgoun dan Inara Rusli sedang menyelesaikan kisruh perkawinan dengan perceraiannya di Pengadilan Agama Jakarta Barat.

"(Mobil) Itu harta bersama mereka," kata Arjana Bagaskara.

"Mobil itu menjadi salah satu bukti harta gono-gini yang disengketakan, dan itu kebetulan sudah saya serahkan bukti kepemilikannya," lanjutnya.

Sumber: Warta Kota
Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved