Aceh Selatan

Lantik Direktur BUMD Perusahaan Daerah Fajar Selatan, Ini Harapan Pj Bupati Aceh Selatan

Perusahaan Daerah Fajar Selatan ini diharapkan mampu mendorong peningkatan pendapatan daerah kabupaten Aceh Selatan.

Penulis: Ilhami Syahputra | Editor: Taufik Hidayat
Serambinews.com
Pj Bupati Aceh Selatan Cut Syazalisma melantik Zirhan, SP sebagai Direktur Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Perusahaan Daerah (PD) Fajar Selatan periode 2024 - 2029 di Aula Setdakab, Senin (29/1/2024) 

Laporan Ilhami Syahputra | Aceh Selatan

SERAMBINEWS.COM,TAPAKTUAN - Penjabat (Pj) Bupati Aceh Selatan Cut Syazalisma, S.STP resmi melantik Zirhan, SP sebagai Direktur Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Perusahaan Daerah (PD) Fajar Selatan periode 2024 - 2029 

Prosesi pelantikan dan pengambilan sumpah tersebut berlangsung di Aula Setdakab, Senin (29/1/2024) 

Pj Bupati Aceh Selatan Cut Syazalisma, S.STP mengatakan bahwa Perusahaan Daerah Fajar Selatan memiliki peran ganda, pada satu sisi, berperan sebagai institusi yang berorientasi sosial untuk memberikan layanan yang terbaik bagi publik. 

Sementara itu di sisi lain, kata Cut Syazalisma, Perusahaan Daerah ini juga berorientasi secara ekonomi, yakni untuk mendapatkan profit atau keuntungan, yang diharapkan mampu mendorong peningkatan pendapatan daerah. 

"Oleh karena itu, kami mintakan kepada saudara Zirhan, SP untuk segera melakukan pembenahan yang diperlukan baik internal maupun eksternal, demi peningkatan kuantitas maupun kualitas perusahaan daerah Fajar Selatan," Harapnya

Pj Bupati berharap agar dapat manfaatkan sumber daya yang ada untuk bersatu dan melangkah bersama dalam mewujudkan keberadaan perusahaan daerah yang sehat dan dapat memberikan layanan yang terbaik bagi masyarakat

Menurutnya, saat ini perusahaan daerah dituntut untuk mampu beradaptasi dengan pesatnya perkembangan dunia digital melalui pemanfaatan teknologi di bidang layanan serta adaptif terhadap ekspektasi atau harapan publik yang semakin tinggi.

"Untuk itu dibutuhkan inovasi dalam setiap aksi yang dilakukan agar dapat mewujudkan profit atau keuntungan baik berupa keuntungan sosial kepada masyarakat maupun keuntungan bagi meningkatkan pendapatan daerah," ujar Cut Syazalisma. 

Sementara itu, Direktur PD Fajar Selatan Zirhan, SP menyampaikan bahwa BUMD tersebut sudah lama vakum dan ada manegemen lamanya

"Oleh karen itu, langkah awal yang akan kita dilakukan yakni membentuk tim transisi untuk menuju proposional," jelasnya usai dilantik

Menurutnya, kenapa harus dibentuk tim transisi dan proporsional, karena banyak hal yang akan di benahi terlebih dahulu

"Diantaranya seperti administrasi, posisi pajak, aset dan lainya, serta akan mendesain gerak dan rencana bisnis yang dilakukan," ujar Zirhan

Sehingga, jelas Zirhan, jika hal itu sudah dibenahi dan lengkap, baru manegemen akan membentuk struktur proposional dan akan duduk dengan eksekutif dan legislatif 

"Hal itu agar apa yang dipastikan perusahaan untuk mengelola sektor atau divisi - divisi bisnis sesuai dengan kondisi daerah, kemampuan keuangan daerah dan kesiapan manegemen," pungkasnya.(*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved