Berita Banda Aceh

Pemko Banda Aceh Akan Gelar Operasi Pasar, Lokasi Meugang dan Penganan Berbuka Juga Sudah Ditetapkan

Kemudian melaksanakan sidak ke pasar dan distributor agar tidak menahan barang, seperti di Pasar Al Mahirah, Pasar Seutui, dan Pasar Aceh.

Penulis: Muhammad Nasir | Editor: Mursal Ismail
For serambinews.com
Pemko Banda Aceh Akan Gelar Operasi Pasar, Lokasi Meugang dan Penganan Berbuka Juga Sudah Ditetapkan 

Kemudian melaksanakan sidak ke pasar dan distributor agar tidak menahan barang, seperti di Pasar Al Mahirah, Pasar Seutui, dan Pasar Aceh

Laporan Muhammad Nasir I Banda Aceh

SERAMBINEWS.COM, BANDA ACEH - Pemerintah Kota Banda Aceh mengambil langkah-langkah pengendalian inflasi dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan dan Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah. 

Fokus utama adalah menjaga ketersedian pangan, sehingga inflasi bisa terkendali. 

Adapun inflasi Banda Aceh saat ini masih terkendali, yakni 1,78 persen secara year on year (yoy) dan 0,55 persen moth to month (mtm). 

Sedangkan inflasi nasional tercatat 2,75 persen (yoy) dan 0,37 persen (mtm). 

Sementara faktor pendorong inflasi disebabkan oleh komoditi beras, tomat, dan daging ayam ras. 

Untuk itu, Pemko Banda Aceh bersama Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) melakukan beberapa langkah startegis, salah satunya operasi pasar murah di beberapa titik di setiap kecamatan.

Baca juga: Ria Ricis Tetap Bulat Ingin Bercerai, Upaya Teuku Ryan Minta Rujuk Agaknya Sia-sia

Kemudian melaksanakan sidak ke pasar dan distributor agar tidak menahan barang, seperti di Pasar Al Mahirah, Pasar Seutui, dan Pasar Aceh

Pemantauan harga dan stok untuk memastikan kebutuhan pokok tersedia, hingga kerja sama dengan daerah penghasil komoditi untuk kelancaran pasokan pangan juga terus dilakukan.

Kemudian yang tak kalah penting, Pemko Banda Aceh turut mencanangkan gerakan menanam di perkarangan rumah warga serta rutin melakukan rapat teknis TPID yang dipimpin wali kota bersama Forkopimda. 

Pj Wali Kota Banda Aceh, Amirudfin, mengatakan stok pangan masih stabil menjelang Ramadhan 1445 Hijriah, berkat keseriusan pihaknya bersama TIPD untuk terus menjaga dan memonitor pergerakan harga pangan. 

Terutama yang dibutuhkan menjelang bulan puasa dan hari raya.

"Mengingat kebutuhan masyarakat pasti meningkat selama puasa, sehingga mungkin harga pangan sedikit bergejolak.

Hal inilah yang sangat penting bagi kami untuk melakukan pengendalian agar inflasi tetap terkendali dan tidak terjadi kenaikan yang signifikan," tuturnya, Senin, 4 Maret 2024.

Baca juga: Ramadhan di Depan Mata, Amalkan Doa ini Menyambut Ramadhan, Minta Kekuatan Iman Hingga Kesehatan

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved