Bantuan Sosial
Bulog Aceh Bagikan Sembako untuk Buruh Bongkar Muat
Ia menjelaskan, paket sembako yang dibagikan itu bersumber dari program Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL) perusahaan
Penulis: Muhammad Nasir | Editor: Ansari Hasyim
Laporan Muhammad Nasir l Banda Aceh
SERAMBINEWS.COM, BANDA ACEH - Perum Bulog Kantor Wilayah Aceh membagikan paket sembako kepada pekerja dan buruh bongkar muatnya.
Pembagian 150 paket itu berlangsung, Kamis (21/3/2024) di Gudang Bulog Siron, Aceh Besar.
Pemimpin Wilayah Perum Bulog Aceh, Saldi Aldryn mengatakan, bantuan yang disalurkan paa buruh dan pekerja tersebut untuk membantu meringankan beban mereka di bulan Ramadhan ini.
Baca juga: Respons Panggilan Darurat, Banda Aceh Siagakan 7 Ambulans
Katanya, para penerimtersebut juga warga di lingkungan sekitar operasional Bulog.
Ia menjelaskan, paket sembako yang dibagikan itu bersumber dari program Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL) perusahaan tersebut. Bulog menyadari jika para buruh tersebut memiliki peranan penting dalamperan Bulog mendistribusikan kebutuhan pokok untuk masyarakat.
"Bantuan yang kita salurkan ini merupakan bagian untuk membantu meringankan beban para buruh dan juga masyarakat penerima manfaat dalam bulan Ramadhan ini," ujar Saldi Aldryn.
Dewas Perum Bulog, Dian Safitri yang hadir dalam pembagian itu menyampaikan, kegiatan safari Ramadhan yang dirangkai dengan pembagian sembako tersebut juga dilaksanakan di seluruh Indonesia.
Karena lewat program itu, mereka ingin mengapresiasi pekerja yang selama ini sudah berkontribusi terhadap keberlangsungan nerja Bulog.
Menurutnya, Bulog adalah perusahaan yang punya peran besar dalam menjaga ketersediaan dan kestabilan pangan.
Sehingga kedepan mereka berkomitmen membawBulog menjadi lebih baik.(*)
37 Tunanetra di Banda Aceh Terima Bantuan Tongkat dan Sembako |
![]() |
---|
Baitul Mal Nagan Raya Bantu Janda Miskin yang Dirawat di RSUD |
![]() |
---|
Perantau Aceh di Malaysia Kumpulkan Donasi untuk Keluarga Syahrul yang Tewas Dikeroyok di Malaysia |
![]() |
---|
Bansos Tak Lagi Seumur Hidup? Pemerintah Batasi Maksimal 5 Tahun, Ini Kata Kemensos |
![]() |
---|
Tak Cukup Biaya Berobat di Malaysia, RSUZA Fasilitasi Pasien Asal Bireuen Perawatan Coiling Otak |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.