Berita Simeulue
Hari Terakhir Arus Mudik dari Simeulue ke Daratan Aceh Normal, Penyeberangan Kembali Jumat 12 April
Dari data yang dilansir ASDP Perwakilan Simeulue, jumlah penumpang yang diangkut setiap kapal feri ke rute tujuan rata-rata mencapai 150 hingga 200 pe
Penulis: Sari Muliyasno | Editor: Mursal Ismail
Dari data yang dilansir ASDP Perwakilan Simeulue, jumlah penumpang yang diangkut setiap kapal feri ke rute tujuan rata-rata mencapai 150 hingga 200 penumpang.
Laporan Sari Muliyasno | Simeulue
SERAMBINEWS.COM, SINABANG - Kapal penyeberangan dari Simeulue ke daratan Aceh yang melayani pemudik beroperasi normal di wilayah perairan Pantai Barat dan Selatan Aceh.
Tak ada kepadatan penumpang di setiap rute penyeberangan kapal feri itu.
Dari data yang dilansir ASDP Perwakilan Simeulue, yang diterima Serambinews.com, Senin (8/4/2024), jumlah penumpang yang diangkut setiap kapal feri ke rute tujuan rata-rata mencapai 150 hingga 200 penumpang.
Hal itu masih tergolong normal dan tidak terjadi kepadatan penumpang selama arus mudik dari Simeulue ke daratan Aceh.
"Rata-rata 150-200 penumpang kalau dari Sinabang (ke daratan Aceh)," ucap petugas operasional ASDP Perwakilan Simeulue, Àndi, saat dikonfirmasi Serambinews.com.
Sementara itu, dari jadwal penyeberangan yang dikeluarkan pihak ASDP, hari ini Senin (8 /4/2024) merupakan penyeberangan terakhir dari Simeulue ke daratan Aceh, yang dilayani KMP Aceh Hebat 1 dan KMP Teluk Sinabang.
Baca juga: Panik Saat Digerebek Polisi, Tersangka Sabu di Aceh Utara Lompat ke Sungai Dipenuhi Tanaman Kangkung
Selanjutnya, kapal feri akan kembali beroperasi, Jumat, 12 April 2024 dengan rute pertama pascalebaran yakni Sinabang ke Labuhan Haji, Aceh Selatan.
Kemudian dari rute lainnya seperti Calang-Sinabang, juga akan beroperasi hari itu juga sesuai jadwal yang dikeluarkan ASDP Perwakilan Simeulue. (*)
| Haji Uma dan DPRK Simeulue Tinjau Potensi Lokasi SPBN di Pelabuhan Perintis Perikanan Teluk Sinabang |
|
|---|
| Simeulue Defisit Anggaran Rp 32 M, Haji Uma Dorong Pemerintah Pusat Evaluasi Pemangkasan Dana TKD |
|
|---|
| Gempa M 5,2 Guncang Sinabang, Warga Simeulue Tetap Tenang Berkat Kearifan Lokal Smong |
|
|---|
| Aktivitas Subduksi Lempeng Jadi Pemicu Gempa M 5,2 Guncang Simeulue |
|
|---|
| Kebakaran Hebat di Simeulue Barat, 5 Rumah Ludes Terbakar di Desa Sembilan |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.