Info Haji
Sebut Lebih Baik dari Tahun Sebelumnya, Persis Apresiasi Pelayanan Ibadah Haji 1445 H
Sebut Lebih Baik dari Tahun Sebelumnya, Persis Apresiasi Pelayanan Ibadah Haji 1445 Hijriah
Penulis: Khalidin | Editor: Muhammad Hadi
Laporan Khalidin Umat Barat dari Arab Saudi
SERAMBINEWS.COM, MADINAH - Sekretaris Umum Pimpinan Pusat Persatuan Islam (Persis) Ustaz Dr. Haris Muslim mengucap syukur alhamdulilillah. Pasalnya, seluruh prosesi rangkaian ibadah haji 1445 H telah selesai kita laksanakan dan tidak terlalu banyak ekses yang di timbulkan.
“Selaian itu, saya atas nama pribadi dan nama Jamiyyah Persatuan Islam mengapresiasi kinerja kerja panitia Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi 1445 H dalam hal ini Direktorat Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umroh (PHU) yang berada dibawah Kementerian Agama Republik Indonesia,” kata Ustaz Dr. Haris kepada Media Center Haji ketika ditemui di Hotel Dallah Taiba, Madina, Sabtu (22/6/2024) malam.
Menurutnya, mengurus ratusan ribu Jemaah adalah hal yang tidak mudah. Sehingga wajar jika masih ada beberapa catatan. Tetapi, lanjut Ustaz Dr. Haris, catatan tersebut tidak mengurangi nilai positif kerja keras yang sudah dilakukan seluruh panitia.
Bagi Ustaz Dr. Haris, yang sudah memiliki pengalaman mengurus ibadah haji. Permasalahan-permasalah dalam persoalan pengurusan ibadah haji selalu ada. Dan setiap tahunnya permasahan-permasalahan baru akan muncul
Baca juga: Timwas Temukan 5 Masalah Penyelenggaraan Haji 2024: Tenda Melebihi Kapasitas hingga Tak Ramah Lansia
“Tinggal bagaimana kita menyikapi catatan tersebut. Dan catatan tersebut bisa dijadikan bahan evaluasi kedepannya,” tambah dia.
Ia juga meminta kepada pihak panitia agar memberikan klarifikasi terkait beberapa persoalan yang viral di media sosial. Karena bagaimanapun, ujar Ustaz Haris, informasi itu harus seimbang.
Hal ini untuk memberikan dampak positif dan masyarakat juga harus tahu permasalahan apa yang terjadi sebenanya.
Ibadah haji pada tahun ini dilaksanakan ditengah cuaca panas yang sangat ekstrem. Namun, alhamdulillah, dari data yang ia terima, pada tahun ini Jemaah yang sakit dan yang meninggal angkanya lebih landai. Tidak seperti tahun lalu.
“Artinya, ini adalah satu poin bahwa penyelenggaraan ibadah haji pada tahun ini bisa dikatakan sukses,” tegas Ustaz Haris.
Baca juga: Usman Sulaiman, Jamaah Haji Asal Bireuen Meninggal Dunia di Arab Saudi, Total 8 Orang Aceh Meninggal
Ia berharap kedepan, kerja sama semua pihak dapat menjadi satu harmoni atau kekuatan yang menjadikan pelayanan ibadah haji jauh lebih baik lagi. Semua pihak saling membantu, saling bahu membahu, saling mengambil peran, dan saling meringankan.
“Bukan mengedepankan ego masing-masing,” ujarnya.
Ustaz Haris yang juga pernah menjadi anggota PPIH Arab Saudi menyampaikan, peran dan fungsi petugas dalam melayani dan membantu Jemaah haji sangat diperlukan. Cuma, ia kembali memberikan catatan.
“PPIH harus lebih efektif dan efisien. Kerjanya optimal, personelnya sesuai dengan kebutuhan. Dan yang dikirim betul-betul orang yang sangat kredibel dalam bidangnya yang paham akan tugasnya masing-masing ” paparnya.
Dengan gencarnya pemerintah Arab Saudi melakukan beberapa kali check point ketika semua orang hendak memasuki kota Makkah jelang pelakasanaan ibadah haji.
Baca juga: Jemaah Haji Dilarang Bawa Pulang Air Zamzam di Koper Bagasi, Denda Rp 25 Juta Jika Kedapatan
| Tujuh Kloter Jamaah Haji dengan 2.764 Orang Resmi Pulang Hari Ini, Cek Daftar Asal Kloternya! |
|
|---|
| Kemenag Kembali Ingatkan Jemaah Jangan Beribadah Haji Pakai Visa Ilegal Tanpa Antre |
|
|---|
| Memasyarakatkan BPKH, Bukan Hanya Sekedar Pengelola Uang Haji : Sekali Ibadah Habiskan Rp 20 Triliun |
|
|---|
| Pansus Angket Haji Terbitkan Lima Rekomendasi, Kemenag Tanggapi Begini |
|
|---|
| BPS: Indeks Kepuasan Jemaah Haji 2024 Sangat Memuaskan, Bus Shalawat Teratas, Petugas Diapresiasi |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.