Berita Aceh Timur
Perhitungan Ulang Surat Suara, Polres Aceh Timur Siap Kerahkan Pasukan Pengamanan
"250 personel Polri (gabungan Polres Aceh Timur dan Brimob Polda Aceh dibantu personel TNI dan Pemerintah Kabupaten Aceh Timur akan mengamankan...
Penulis: Maulidi Alfata | Editor: Nurul Hayati
"250 personel Polri (gabungan Polres Aceh Timur dan Brimob Polda Aceh dibantu personel TNI dan Pemerintah Kabupaten Aceh Timur akan mengamankan penghitungan surat suara ulang ini," ujarnya.
Laporan Maulidi Alfata | Aceh Timur
SERAMBINEWS.COM, IDI - Menindaklajuti putusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) Tahun 2024 tentang penghitungan suara ulang, Polres Aceh Timur, Polda Aceh siap mengawal dan menjamin keamanan, Jumat (5/7/2024).
Kapolres Aceh Timur AKBP Nova Suryandaru, menyebutkan, sebagai penanggung jawab keamanan pihaknya siap untuk menjaga dan mengawal pelaksanaan penghitungan surat suara ulang yang akan dilaksanan besok.
"250 personel Polri (gabungan Polres Aceh Timur dan Brimob Polda Aceh dibantu personel TNI dan Pemerintah Kabupaten Aceh Timur akan mengamankan penghitungan surat suara ulang ini," ujarnya.
Disamping itu, Polres Aceh Timur juga menempatkan personel di gudang KPU Aceh Timur untuk melakukan penjagaan, dan pengawalan kotak suara yang akan dibuka dan dihitung ulang.
Polres Aceh Timur akan bertindak tegas kepada perorangan maupun kelompok yang mencoba mengganggu pelaksanaan penghitungan ulang surat suara.
“Selaku Kapolres saya mengajak kepada seluruh pihak terkait serta seluruh elemen masyarakat, untuk bersama sama menjaga kondusifitas wilayah hukum Polres Aceh Timur yang sampai saat ini dalam situasi yang aman, nyaman dan kondusif,” kata Nova. (*)
Baca juga: Lusa, Surat Suara Pemilu 2 Dapil DPRK Pidie Jaya Dihitung Ulang, Akan Berubah? Begini Persiapannya
Perhitungan Ulang
Perhitungan Ulang Surat Suara
Berita Aceh Timur
Serambi Indonesia
Polres Aceh Timur
| Bupati Aceh Timur Ngaku Terbuka Terhadap Kritik Membangun, Singgung Rencana Pembangunan Tahun Depan |
|
|---|
| Gubuk Transaksi Narkoba di Aceh Timur Digerebek, Tiga Tersangka Diamankan |
|
|---|
| Ini Penjelasan Patra Niaga Sumbagut Soal Kelangkaan BBM di Aceh Timur |
|
|---|
| BBM Langka di Aceh Timur, Masyarakat Isi Bahan Bakar Mobil di Penjual Eceran |
|
|---|
| 58 Peserta Aceh Timur Selesai Pemusatan Latihan, Target Juara Umum dalam MTQ Aceh di Pidie Jaya |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.