Video
VIDEO Warga Aceh di Palembang Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H
Warga Aceh di Sumatera Selatan yang tergabung dalam Himpunan Masyarakat Aceh (Himmah) melaksanakan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H
Penulis: Yeni Hardika | Editor: Aulia Akbar
SERAMBINEWS.COM - Warga Aceh di Sumatera Selatan yang tergabung dalam Himpunan Masyarakat Aceh (Himmah) melaksanakan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H pada Minggu (20/10/2024) malam.
Acara peringatan tersebut diselenggarakan di dua lokasi, yaitu di Masjid Aceh Baiturrahman, Kota Palembang dan Gedung Serbaguna Bungong Jeumpa yang berlokasi di Jln Lebak Jaya III Pusri, Palembang.
Berikut ini suasana kegiatan yang direkam dan dikirim kepada Serambinews.com, oleh Humas Himpunan Masyarakat Aceh Sumatera Selatan (Himmah) Iskandar A Rachman, Senin (21/10/2024).
Iskandar mengatakan, kegiatan Maulid Nabi Muhammad SAW selalu dilaksanakan oleh Himmah setiap tahunnya.
Adapun kegiatan tahun ini dihadiri sekitar 500 tamu undangan.
Diantaranya tamu yang hadir merupakan tokoh-tokoh Aceh, para tetua Aceh hingga masyarakat sekitar.
Acara maulid yang digelar oleh Himmah diisi dengan beragam rangkaian kegiatan, dengan acara inti yakni ceramah agama yang disampaikan oleh penceramah oleh putra Aceh Ustaz AKPB H Marzuki ismail SAG MA di Masjid Baiturrahman.
Iskandar mengatakan, acara inti peringatan maulid selalu digelar di masjid tersebut yang dibangun di atas tanah wakaf dari warga Aceh yakni H Zulkarnain.
Begitu juga dengan Gedung Bungong Jempa yang menjadi lokasi kedua tempat penyelenggaraan peringatan maulid masyarakat Aceh di Sumsel, juga milik H Zulkarnain.
Selain ceramah, organisasi yang memayungi para perantau asal Aceh di Sumsel ini juga menggelar kenduri bersama.
Pada acara kenduri ini, tamu undangan disuguhkan dengan masakan khas Aceh, seperti kari kambing, kuah beulangong, kuah pliek u, timphan dan makanan khas aceh lainnya.(*)
VO: Dara
Editor Video: Muhammad Aulia
Serambinews
News Video
Serambi Indonesia
Warga Aceh
Palembang
Sumatera Selatan
Maulid Nabi Muhammad SAW
| VIDEO - Trans Continent Ajak Tim DEA Tinjau Pabrik Alat Pelabuhan Terkemuka di China |
|
|---|
| VIDEO - Menkeu Purbaya Akui Gibran Dukung Gaya Ceplas-Ceplosnya! |
|
|---|
| VIDEO - Penyanyi Aceh Ditangkap Bersama 1,87 Kilogram Sabu di Aceh Utara |
|
|---|
| VIDEO - Dinkes Banda Aceh Pelajari soal Sertifikat Vaksin Imunisasi Jadi Syarat Masuk Sekolah |
|
|---|
| VIDEO - Trump Sebut Muak dengan Hamas, Ancam Balas Pembunuhan Warga Gaza |
|
|---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.