Menuju Pilkada Aceh 2024

Tim Pemenangan Bustami-Fadhil Kecamatan Kuala Batee-Babahrot Abdya Dikukuhkan, Haram Tebar Fitnah

"Pesan Om Bus, jadikan politik ini sebagai sarana penebar kebaikan. Jadi bagi kita, haram menebar fitnah," kata Hendra Fadli mengutip pesan Om Bus.

|
Penulis: Taufik Zass | Editor: Saifullah
Serambi Indonesia
Koordinator Wilayah (Korwil) Rumah Kita Bersama (RKB) Pasangan Calon Gubernur-Wakil Gubernur Aceh Nomor Urut 1, Bustami Hamzah-Fadhil Rahmi Barsela, Hendra Fadli, SH, MH mengukuhkan Tim Relawan RKB Kecamatan Kuala Batee-Babahrot, Kamis (31/10/2024) sore. 

Laporan Taufik Zass | Aceh Barat Daya

SERAMBINEWS.COM, BLANGPIDIE - Koordinator Wilayah (Korwil) Rumah Kita Bersama (RKB) Pasangan Calon Gubernur-Wakil Gubernur Aceh Nomor Urut 1, Bustami Hamzah-Fadhil Rahmi Barsela, Hendra Fadli, SH, MH mengukuhkan Tim Relawan RKB Kecamatan Kuala Batee-Babahrot. 

Acara pengukuhan yang dihadiri ribuan massa pendukung pasangan Om Bus-Syech Fadhil ini berlangsung di Desa Krueng Panto, Kecamatan Kuala Batee, Abdya, Kamis (31/10/2024) sore.

Turut hadir pada acara pengukuhan tersebut, Korda Golkar Dapil 9 Aceh, H Syamsidik Ibrahim, Ketua DPD II Golkar Abdya, Agusri Samhadi, SHi, beserta Sekretaris DPD II Golkar Abdya, Ustaz Mukhlis Muhdi, MA, Ketua Tim Pemenangan Om Bus-Syech Fadhil Abdya, Afdal Jihad, MA, serta tim pemenangan tingkat kabupaten lainnya. 

Saat acara pengukuhan tersebut, Hendra Fadli menekankan kepada seluruh pendukung dan simpatisan Pasangan Calon Gubernur-Wakil Gubernur Aceh Nomor Urut 1, Bustami Hamzah-Fadhil Rahmi untuk menjalankan politik secara cerdas dan santun. 

"Pesan Om Bus, jadikan politik ini sebagai sarana penebar kebaikan. Jadi bagi kita, haram menebar fitnah," kata Hendra Fadli mengutip pesan Om Bus.

Selain itu, tambah Hendra Fadli, Tim Om Bus-Syech Fadhil juga harus menyampaikan tentang pasangan 01 ke masyarakat secara jelas terkait rekam sejak dan pengalaman mereka dalam dunia pemerintahan, serta program-program unggulan. 

"Di samping itu, sampaikan hal-hal yang rasional dan bisa dikerjakan oleh pemerintah nantinya, karena apa yang kita sampaikan ke masyarakat ini akan kita pertanggungjawabkan dunia dan akhirat. Jadi jangan ada lagi politik membodohi masyarakat," pesan mantan aktivis KontraS Aceh ini. 

Sementara itu, Ketua Rumah Kita Bersama (RKB) Om Bus-Syech Fadhil Abdya, Afdal Jihad menyampaikan antusias masyarakat untuk menjadi relawan RKB cukup tinggi karena kekaguman serta menaruh harapan pada pasangan Bustami-Syech Fadhil untuk memimpin Aceh ke depan.

"Orang-orang baik harus terlibat dalam politik, hal ini bertujuan agar bisa mengantarkan negeri kita ke arah yang lebih baik. Karenanya kami mengajak agar pada tanggal 27 November 2024 nanti, kita harus memilih nomor 1," ajak Afdal Jihad. 

Pantauan Serambinews.com, kendati cuaca di Abdya sejak seminggu terakhir panas dan menyengat, namun tidak mengurungkan semangat Tim Relawan Bustami-Syech Fadhil untuk bertahan di lokasi acara. 

"Saya berkeyakinan Pasangan Calon Gubernur-Wakil Gubernur Aceh Nomor Urut 1, Bustami Hamzah-Fadhil Rahmi, insya Allah menang di Abdya," ungkap Faisal, salah seorang pendukung pasangan tersebut.

Alasan Faisal, karena masyarakat Abdya lebih rasional dalam memilih sosok pemimpinnya. 

Ia mencontohkan, pasangan calon H Tarmizi Karim-HT Machsalmina Ali, menang pada pemilihan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Aceh Periode 2017-2022, di Kabupaten Abdya

"Dan saya berkeyakinan, kali ini Om Bus yang menang di Abdya," pungkasnya.(*) 

 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved