Berita Banda Aceh
Kodam Iskandar Muda Bagikan 178 Paket Makanan Gratis Jumat Berkah di Banda Aceh, Ini Kata Pangdam IM
Pangdam IM, Mayor Jenderal TNI Niko Fahrizal, mengatakan kegiatan berbagi ini bukan sekadar rutinitas. Tetapi juga bagian dari implementasi tugas po
Penulis: Rianza Alfandi | Editor: Mursal Ismail
Pangdam IM, Mayor Jenderal TNI Niko Fahrizal, mengatakan kegiatan berbagi ini bukan sekadar rutinitas. Tetapi juga bagian dari implementasi tugas pokok TNI AD dalam membina teritorial, khususnya dalam aspek komunikasi sosial.
Laporan Rianza Alfandi | Banda Aceh
SERAMBINEWS.COM, BANDA ACEH – Komando Daerah Militer Iskandar Muda (Kodam IM) membagikan 178 paket makanan gratis kepada masyarakat melalui program Jum’at Berkah di Banda Aceh, Jumat (11/4/2025).
Pangdam IM, Mayor Jenderal TNI Niko Fahrizal, mengatakan kegiatan berbagi ini bukan sekadar rutinitas.
Tetapi juga bagian dari implementasi tugas pokok TNI AD dalam membina teritorial, khususnya dalam aspek komunikasi sosial.
“Program Jum’at Berkah ini adalah bentuk kasih sayang dan kepedulian kami kepada masyarakat.
TNI tidak hanya hadir dalam situasi perang, tetapi juga harus menjadi solusi dan sumber manfaat di masa damai,” kata Pangdam IM, Jumat (11/4/2025).
Pangdam menyebutkan seratusan paket makanan gratis tersebut dibagikan kepada masyarakat umum, khususnya kaum duafa dan warga yang sedang beraktivitas di sekitar Makodam IM, Banda Aceh.
Baca juga: Update Harga Emas di Banda Aceh Per 11 April 2025, Kian Dekati Angka Rp 6 Juta/Mayam, Ini Rinciannya
Ia menuturkan, bahwa kegiatan tersebut sejalan dengan nilai-nilai luhur yang terkandung dalam 8 Wajib TNI, di mana salah satunya adalah menjadi pelopor dalam membantu mengatasi kesulitan masyarakat.
Ia juga menambahkan bahwa program seperti ini akan terus dilaksanakan secara konsisten untuk memperkuat kebersamaan antara prajurit TNI dan warga.
“Ini bukan sekadar berbagi makanan, tapi juga berbagi semangat, harapan, dan perhatian. Kodam Iskandar Muda ingin menjadi bagian dari solusi atas berbagai persoalan sosial yang dihadapi masyarakat.
Kegiatan Jum’at Berkah ini menjadi cerminan nyata bahwa TNI selalu hadir di tengah rakyat, mengabdi tanpa henti demi kemanusiaan dan kesejahteraan bangsa,” pungkasnya. (*)
| Gubernur Mualem Beri Dukungan Penuh untuk Muzakarah Saudagar Aceh dan UMKM Expo |
|
|---|
| Sekda M Nasir Beri Arahan dalam Rapat Sosialisasi dan Penyusunan SOP Tim Rencong Aceh |
|
|---|
| Daerah tak Sendiri Hadapi Pengalihan TKD, Mendagri Supervisi Langsung Pemerintah Aceh |
|
|---|
| Duta Besar Kanada Temui Wali Nanggroe, Bahas Kebudayaan dan Warisan Aceh |
|
|---|
| WNA Pakistan Pembuat Roti di Banda Aceh Dideportasi ke Negara Asalnya |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/aceh/foto/bank/originals/Jumat-Berkah-Kodam-IM.jpg)