Berita Viral
Kelakuan Eka Nyebar Gosip Tetangganya Jual Daging Bangkai, Diperiksa Polisi, Terungkap Alasannya
Eka kedapatan menyebarkan gosip bohong (hoaks) soal adanya penjual daging kerbau busuk alias bangkai di kampungnya.
Penulis: Agus Ramadhan | Editor: Ansari Hasyim
Kelakuan Eka Nyebar Gosip Tetangganya Jual Daging Bangkai, Diperiksa Polisi, Terungkap Alasannya
SERAMBINEWS.COM – Ada-ada saja ulah seorang ibu rumah tangga di Kabupaten Kerinci, Jambi.
Eka Binti Mat Soal (43), warga Koto Lanang, Kecamatan Depati Tujuh, harus berurusan dengan polisi setelah unggahannya di media sosial menimbulkan keresahan.
Eka kedapatan menyebarkan gosip bohong (hoaks) soal adanya penjual daging kerbau busuk alias bangkai di kampungnya.
Unggahan tersebut ia bagikan di Facebook pada Jumat, 13 Juni 2025, dan langsung menyebar cepat di tengah masyarakat.
Eka mengingatkan masyarakat Koto Lanang untuk berhati-hati terhadap dagangan orang tersebut.
Tak ingin isu ini berkembang liar, Unit Reskrim Polres Kerinci bergerak cepat dan melakukan penelusuran.
Dalam waktu singkat, polisi berhasil menemukan Eka dan memintai keterangan terkait unggahannya yang meresahkan.
Kapolres Kerinci, AKBP Arya T Brachmana, membenarkan bahwa Eka sudah diamankan dan diperiksa.
"Kami akhirnya temukan pelaku, dan kami mintai keterangannya," ujarnya pada Minggu (15/6/2025), dilansir dari Kompas.com.
Dari hasil pemeriksaan, ternyata motif di balik unggahan Eka hanya permasalahan antar tetangga.
Ia mengaku kesal dan sakit hati terhadap teman yang berjualan daging kerbau karena pernah dikatai.
Dalam kondisi emosi, ia pun nekat menulis unggahan yang menyudutkan si penjual.
"Sudah ada klarifikasi, dan yang bersangkutan mengakui kesalahannya telah menyebarkan berita hoaks tersebut dan berjanji tidak akan mengulanginya lagi," tambah Arya.
Setelah menyadari kesalahannya itu, Eka pun menyampaikan permohonan maaf secara terbuka kepada masyarakat.
| Suami Robohkan Rumah Sendiri di Sragen, Sakit Hati Usai Pergoki Istri Selingkuh |
|
|---|
| BBM Pertalite Bau Menyengat di SPBU, Sejumlah Motor Rusak, Pertamina: Kami Tanggung Semuanya |
|
|---|
| Viral Suami Ceraikan Istri Seusai Lulus PPPK, Haji Uma Koordinasi Dengan Bupati Aceh Singkil |
|
|---|
| Video Syur 19 Detik Anak Pejabat dengan Anak Dosen di Riau, Ditonton Ayah Korban, Polisi Tangkap FAS |
|
|---|
| Didorong Warga Masuk Got saat Bongkar Polisi Tidur Berpaku, Fadli Lurah di Medan Lapor Polisi |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/aceh/foto/bank/originals/Kelakuan-Eka-Nyebar-Gosip-Tetangganya-Jual-Daging-Bangkai-Diperiksa-Polisi-Terungkap-Alasannya.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.