Jejak Teuku Abdul Hamid Azwar

Mengurai Jejak Teuku Abdul Hamid Azwar, Pejuang Asal Samalanga Kini Diusulkan Jadi Pahlawan Nasional

Teuku Abdul Hamid Azwar, tokoh pejuang asal Samalanga, diusulkan sebagai calon Pahlawan Nasional dari Aceh.

Penulis: Yusmandin Idris | Editor: Saifullah
For Serambinews.com/HO
KISAH T ABDUL HAMID - Tokoh Samalanga yang juga Anggota DPRK Bireuen, H Jamaluddin menceritakan kisah perjuangan Teuku Abdul Hamid dalam kemerdekaan Indonesia. 

Ringkasan Berita:
  • Teuku Abdul Hamid Azwar, tokoh pejuang asal Samalanga, diusulkan sebagai calon Pahlawan Nasional dari Aceh.
  • Ia dikenal sebagai pemimpin berpengaruh dan panutan masyarakat dalam perjuangan kemerdekaan RI.
  • Usulan ini menjadi kebanggaan warga Samalanga dan bukti penghargaan atas jasa almarhum bagi bangsa.

 

Laporan Wartawan Serambi Indonesia Yusmandin Idris | Bireuen

SERAMBINEWS.COM, BIREUEN – Sosok Letkol (Purn) Teuku Abdul Hamid Azwar kembali menjadi perbincangan hangat di kalangan masyarakat Aceh, khususnya di Samalanga, Kabupaten Bireuen.

Almarhum yang dikenal sebagai tokoh pejuang kemerdekaan kini diusulkan sebagai salah satu calon Pahlawan Nasional asal Aceh.

Pengakuan ini menjadi kebanggaan tersendiri bagi masyarakat Samalanga dan sekitarnya.

Salah satu tokoh Samalanga, H Jamaluddin (62), yang pernah menjabat sebagai Camat Samalanga pada periode 2011–2018, dan kini menjadi Anggota DPRK Bireuen dari Partai NasDem, menyampaikan bahwa almarhum Teuku Abdul Hamid Azwar adalah figur yang sangat berpengaruh pada masanya.

Ia dikenal luas di Samalanga, Bireuen, dan bahkan di seluruh Aceh sebagai pemimpin yang visioner dan pejuang yang gigih.

“Menurut penuturan orang tua-tua dulu, almarhum adalah panutan masyarakat. Banyak pemikiran Beliau yang disampaikan kepada generasi muda untuk memperjuangkan kemerdekaan Indonesia,” ujar Jamaluddin kepada Serambinews.com, Selasa (4/11/2025).

Baca juga: Teuku Abdul Hamid, Calon Pahlawan Nasional Asal Aceh: Nyusup ke Pasukan Jepang demi Kemerdekaan 

Jamaluddin juga menyebutkan bahwa almarhum berasal dari garis keturunan Ampon Chik Samalanga, yang dikenal sebagai tokoh adat dan pemimpin masyarakat di masa lampau.

Keluarga almarhum dulunya menetap di Samalanga, namun dalam beberapa tahun terakhir telah berpindah ke Jakarta.

Menurut Jamaluddin, generasi muda saat ini, khususnya mereka yang lahir setelah tahun 1970-an, mungkin tidak banyak mengetahui kiprah dan perjuangan Teuku Abdul Hamid Azwar dalam sejarah kemerdekaan Indonesia.

Padahal, dari berbagai penuturan para sesepuh, almarhum memiliki peran penting dalam perjuangan melawan penjajahan dan membangun fondasi kepemimpinan masyarakat Aceh.

“Beliau adalah salah satu pejuang yang sangat berjasa bagi Republik Indonesia. Sosoknya menjadi panutan, dan sangat layak untuk dikenang sebagai pahlawan,” tambah Jamaluddin.

Informasi mengenai penetapan Teuku Abdul Hamid Azwar sebagai calon Pahlawan Nasional menjadi kabar yang menggembirakan dan membanggakan bagi masyarakat Samalanga, Bireuen, dan Aceh secara umum.

Baca juga: PDI-P Kukuh Tolak Soeharto Jadi Pahlawan Nasional, Jejak Pelanggaran HAM Jadi Alasan

Penghargaan tersebut dinilai sebagai bentuk pengakuan atas jasa dan perjuangan almarhum dalam membela Tanah Air.

“Kami sangat bangga atas ketetapan tersebut. Almarhum adalah salah seorang putra terbaik Samalanga yang kini diakui sebagai pejuang nasional,” ucapnya.

“Ini adalah bukti nyata bahwa perjuangan Beliau tidak sia-sia dan layak dikenang sepanjang masa,” tutup Jamaluddin.(*)

 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved