Harga Emas
Update Harga Emas Hari Ini di Banda Aceh, 12 November 2025 Naik atau Turun?
harga jual logam mulia hari ini tercatat Rp 7.170.000 per mayam, melemah Rp 30.000 dari posisi Selasa (11/11/2025) yang berada di
Penulis: Sri Anggun Oktaviana | Editor: Nurul Hayati
Update Harga Emas Hari Ini di Banda Aceh, 12 November 2025 Naik atau Turun?
SERAMBINEWS.COM, BANDA ACEH-Harga emas di Banda Aceh turun tipis pada Rabu (12/11/2025).
Berdasarkan pantauan Serambinews.com di Toko Emas Bina Nusa, harga jual logam mulia hari ini tercatat Rp 7.170.000 per mayam, melemah Rp 30.000 dari posisi Selasa (11/11/2025) yang berada di Rp 7.200.000 per mayam.
Penurunan ini menandai koreksi kecil setelah lonjakan tajam beberapa hari sebelumnya.
Namun harga lokal masih relatif tinggi dibanding beberapa bulan lalu.
Baca juga: Harga Emas Menggila! Naik Empat Hari Beruntun, Sentimen Pasar Global Makin Panas
Jika dikonversi, harga tersebut setara sekitar Rp 2.390.000 per gram (1 mayam = 3,3 gram).
Harga jual perhiasan yang ditawarkan kepada pembeli belum termasuk ongkos pembuatan, yang berkisar Rp 100.000 hingga Rp 200.000 per mayam tergantung model dan kerumitan desain.
Sedangkan untuk harga emas Antam hari ini mengalami kenaikan.
Harga emas PT Aneka Tambang Tbk (Antam) kembali mengalami kenaikan pada Rabu (12/11/2025).
Setelah sehari sebelumnya melonjak tajam, harga logam mulia ini kembali menguat Rp 7.000 per gram, menandakan tren positif yang masih berlanjut.
Baca juga: Pergerakan Harga Emas Pegadaian Hari Ini 12 November 2025: Galeri24 dan UBS Semakin Menguat
Berdasarkan data dari laman resmi Logam Mulia, harga emas batangan Antam hari ini berada di level Rp 2.367.000 per gram, naik dari posisi Selasa (11/11/2025) yang tercatat Rp 2.360.000 per gram.
Sementara itu, harga buyback atau harga jual kembali emas Antam juga ikut meningkat sebesar Rp 7.000 per gram, menjadi Rp 2.232.000 per gram, dari sebelumnya Rp 2.225.000 per gram.
Kenaikan berturut-turut ini menunjukkan bahwa harga emas masih mendapat dukungan kuat dari faktor eksternal seperti pelemahan dolar AS dan meningkatnya ekspektasi pasar terhadap potensi pemangkasan suku bunga bank sentral Amerika Serikat (The Fed) dalam waktu dekat.
Dengan tren penguatan ini, para analis memperkirakan harga emas Antam masih berpeluang naik dalam beberapa hari ke depan, meski volatilitas pasar global tetap perlu diwaspadai.
Baca juga: Naik Tipis, Berikut Rincian Harga Emas Antam Hari Ini per Gram 12 November 2025
Berikut rincian harga emas Antam hari ini:
Emas 0,5 gram: Rp 1.233.500
harga emas
harga emas hari ini
harga emas di Banda Aceh
Harga Emas di Aceh
harga emas per mayam
harga emas per gram
harga emas antam
Serambinews
Serambi Indonesia
| Pergerakan Harga Emas Pegadaian Hari Ini 12 November 2025: Galeri24 dan UBS Semakin Menguat |
|
|---|
| Harga Emas Dunia 'Meledak'! Sentuh Level Tertinggi dalam 3 Minggu Usai Pemerintahan AS Dibuka Lagi |
|
|---|
| Harga Emas di Wilayah Aceh Kompak Melonjak Tajam! 11 November 2025, Langsa Catat Kenaikan Tertinggi |
|
|---|
| Harga Emas di Banda Aceh Naik 'Gila-Gilaan'! Melonjak Rp 190 Ribu per Mayam, Edisi 11 November 2025 |
|
|---|
| Harga Emas Dunia 'Meledak'! Sentuh Level Tertinggi Dua Pekan Imbas Ekonomi AS Melemah |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/aceh/foto/bank/originals/emas-perhiasan-toko-emas-harga-emas-di-Banda-Aceh.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.