Destinasi Wisata Aceh

Pantai Gapang Sabang, yang Datang ke Sini Pasti Ingin Kembali Lagi

Selain memiliki spot diving terbaik di Pulah Weh, Pantai Gapang adalah sisi lain wisata di Sabang yang menawarkan ketenangan.

Penulis: Aulia Prasetya | Editor: Safriadi Syahbuddin
SERAMBINEWS.COM/AULIA PRASETYA
PANTAI GAPANG - Suasana senja di Pantai Gapang, saat matahari mulai terbenam dan memantulkan cahaya keemasan di permukaan laut, 30 Oktober 2025. Di bawah rindangnya pepohonan pantai, ayunan sederhana dari ban bekas tergantung, menambah kesan alami dan tenang yang menjadi daya tarik utama destinasi ini. 

Laporan Wartawan Serambi Indonesia, Aulia Prasetya | Sabang

SERAMBINEWS.COM, SABANG - Jika Anda mencari tempat di mana waktu seolah-olah melambat dan hanya suara ombak serta desir angin yang menemani, datanglah ke Pantai Gapang di Pulau Weh, Sabang.

Jarak ke Pantai Gapang sekitar 17 kilometer dari pusat Kota Sabang, atau bisa ditempuh dalam waktu sekitar 30 menit. Pantai Gapang ini juga berdekatan dengan objek wisata bahari lainnya, yaitu Iboih.

Jauh dari hiruk-pikuk wisata massal, Pantai Gapang menawarkan sesuatu yang jarang ditemukan di destinasi populer lainnya di Kota Sabang. Sebuah ketenangan yang membuat siapa pun jatuh cinta. Bukan karena hingar bingar, tapi karena keheningan yang menenangkan jiwa.

Nama Gapang diambil dari pohon besar dan teduh yang tumbuh di sepanjang pinggir pantainya. Pohon itu berdiri kokoh dan rindang, seolah menjadi pelindung bagi setiap jiwa yang datang mencari keteduhan. Saat angin laut berhembus melewati dedaunan, bunyinya terdengar bak bisikan lembut alam.

Di bawah naungan pohon inilah, wisatawan kerap duduk santai sambil menatap laut sejernih kaca tempat di mana waktu terasa berhenti sejenak.

Ketua Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Gampong Iboih, Tarmizi, mengatakan bahwa Pantai Gapang adalah representasi ketenangan Sabang yang sesungguhnya.

“Gapang ini bukan hanya soal keindahan, tapi tentang suasana damai yang dirasakan setiap orang yang datang. Banyak wisatawan bilang, mereka merasa seperti menemukan kedamaian yang hilang,” ujarnya kepada Serambinews.com, Kamis (30/10/2025).

Baca juga: VIDEO - Iboih Surganya Wisatawan di Sabang, Atraksi Lumba lumba Bikin Shireen Sungkar Terharu

Menurut Tarmizi, keunikan Pantai Gapang terletak pada atmosfernya yang tenang namun penuh kehidupan.

Air laut Pantai Gapang yang jernih memungkinkan pengunjung melihat biota laut dari atas dermaga tanpa perlu menyelam. Saat sore tiba, ribuan ikan kecil membentuk koloni mengikuti arus, menciptakan tarian alami yang menakjubkan.

“Kadang wisatawan beruntung bisa melihat ikan pari atau penyu yang melintas di perairan ini,” tambahnya.

Berbeda dari pantai wisata lain yang mengenakan tiket masuk, Pantai Gapang masih gratis untuk umum. Siapa pun bebas datang dan menikmati panorama tanpa harus mengeluarkan biaya.

Di sepanjang bibir pantai, cafe sederhana menjual minuman dingin dan makanan ringan. Warga setempat bahkan menyediakan kursi-kursi kayu secara sukarela di pinggir pantai, membuat suasana terasa akrab dan bersahaja.

Wisatawan asal Aceh Selatan, Usna, mengaku terpesona dengan kedamaian Pantai Gapang.

“Kalau di Iboih ramai turis, di Gapang ini lebih tenang. Saya bisa duduk berjam-jam di bawah pohon sambil dengar suara ombak. Rasanya semua penat hilang,” kata Usna.

Objek Wisata Pantai Gapang di Sabang 01
PANTAI GAPANG - Wisatawan berpose di tepi Pantai Gapang, Sabang, dengan pemandangan laut tenang dan perahu nelayan yang berlabuh di kejauhan, 30 Oktober 2025. Pantai ini dikenal sebagai salah satu destinasi dengan suasana damai di Kota Sabang.
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved