Video
VIDEO - Habiskan Rp 8 T, AS Diam-Diam Bangun Pangkalan Militer Raksasa Dekat Gaza
Proyek ini disebut bernilai fantastis, mencapai 500 juta dolar AS atau sekitar Rp8 triliun.
SERAMBINEWS.COM – Amerika Serikat (AS) dilaporkan sedang membangun pangkalan militer besar di wilayah Israel yang berdekatan langsung dengan Jalur Gaza.
Proyek ini disebut bernilai fantastis, mencapai 500 juta dolar AS atau sekitar Rp8 triliun.
Sumber di lingkungan militer Israel mengungkapkan bahwa pembangunan dilakukan secara senyap selama beberapa bulan terakhir.
Lokasi pangkalan dikabarkan berada di area strategis yang memungkinkan pengawasan penuh terhadap wilayah Gaza.
Baca juga: VIDEO - Tentara AS Dianggap Ancaman Keamanan Nasional Karena Tolak Dukung Israel
Sejumlah pekerja sipil Israel dan kontraktor Amerika disebut terlibat dalam proyek tersebut.
Bangunan utama dikabarkan hampir rampung, lengkap dengan fasilitas radar dan sistem komunikasi canggih.
Pangkalan ini diyakini akan menjadi salah satu pusat operasi militer terbesar AS di kawasan Timur Tengah.
Pejabat Israel menyebut, keberadaan pangkalan itu terkait dengan rencana pengawasan gencatan senjata di Gaza.
AS disebut ingin memastikan setiap kesepakatan damai berjalan sesuai ketentuan yang disepakati pihak-pihak terkait.
Selain itu, pangkalan juga berfungsi sebagai titik logistik untuk bantuan kemanusiaan ke wilayah Palestina.
Baca juga: VIDEO Yaman Klaim Bongkar Jaringan Mata-mata Gabungan AS, Israel, dan Saudi
Namun, sejumlah pengamat menilai langkah ini berpotensi menimbulkan ketegangan baru di kawasan.
Beberapa pihak khawatir, keberadaan pasukan AS terlalu dekat dengan Gaza bisa memicu reaksi keras dari kelompok bersenjata.
Organisasi hak asasi manusia juga mempertanyakan motif di balik pembangunan yang dilakukan tanpa pengumuman publik.
Mereka menilai, proyek ini menunjukkan semakin dalamnya keterlibatan AS dalam konflik Israel-Palestina.
Sementara itu, pemerintah Israel belum memberikan pernyataan resmi mengenai rincian pembangunan tersebut.
Kementerian Pertahanan AS juga memilih bungkam saat dikonfirmasi sejumlah media internasional.
Baca juga: Biang Kerok Melemahnya Rupiah, Kini Posisi Rp 16.694 per Dollar AS, Ringgit Malaysia Menguat
| VIDEO Viral Cium Bocah saat Ceramah, Gus Elham Kini Minta Maaf |
|
|---|
| VIDEO - Viral! Oknum Guru di Kampar Emosi Saat Bagi Nasi, Banting Hingga Berceceran di Lantai! |
|
|---|
| VIDEO - Abrasi Meluas Ancam Pesisir Enam Desa di Jangka Bireuen |
|
|---|
| VIDEO Yaman Klaim Bongkar Jaringan Mata-mata Gabungan AS, Israel, dan Saudi |
|
|---|
| VIDEO - 150 Alumni Hadiri Muswil II Kamus Aceh, Bahas Regenerasi dan Penguatan Organisasi |
|
|---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.