KUPI BEUNGOH
Aneuk Meutuah
Jika pun anak itu tetap membandel maka bertawakkal-lah kepada Allah Swt.
Artinya, anak yang berbicara dengan bahasa kesantunan dan terpuji terlahir dari keluarga yang mendidik mereka dengan bahasa kesantunan dan terpuji.
Anak yang berperilaku mulia terlahir dari keluarga yang meneladani perilaku mulia dari orangtua. Begitu besar pengaruh pola pengasuhan anak terhadap perilaku anak di masa depan. Karena itu, orangtua diharapkan memiliki modal mumpuni dalam mendidik anak karena orangtua merupakan model pertama yang akan ditiru oleh anak.
Endatu Aceh dulu berpesan; meunyoe jeut tapeulaku boh labu jeut keu asoe kaya, meunyoe hanjeut tapeulaku aneuk teungku jeut keu beulaga. Bermakna, anak siapapun kalau didik dengan pola pengasuhan yang tepat mereka akan menjadi shaleh dan shalehah.
Bahkan anak guru dan ustadz sekalipun kalau pola pengasuhannya salah, mereka akan menjadi beulaga juga.
Apalagi pola pengasuhan yang salah dialami oleh anaknya beulaga, bisa dibayangkan akan menjadi apakah mereka kelak? Ini juga menunjukkan bahwa anak siapapun memiliki peluang untuk menjadi anak yang terbaik ketika ditempa dengan asuhan yang baik.
Oleh karena itu, membangun komunikasi efektif dan persuasif adalah satu kunci untuk mendidik anak menjadi yang terbaik, seperti yang telah dicontohkan oleh para Nabi dan Rasul.
Namun demikian orangtua dituntut untuk berikhtiar sekuat tenaga untuk memberikan pola asuh terbaik kepada anak.
Jika pun anak itu tetap membandel maka bertawakkal-lah kepada Allah Swt. Karena hakikatnya orangtua hanya diperintahkan untuk menjalani proses dengan semaksimal mungkin, adapun hasilnya menjadi hak prerogatif Allah Swt.
Orangtua boleh berharap untuk memiliki anak seshaleh Habil dan Ismail as, namun Allah Swt berhak untuk menjadikan mereka sejahat Qabil dan Kan’an. Wallahu a’lam! [ADNAN YAHYA adalah Alumnus Pascasarjana UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. Email: adnanyahya50@yahoo.co.id.]
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/aceh/foto/bank/originals/adnan-yahya_20160526_102130.jpg)