Luar Negeri

Arab Saudi Buka Kembali Semua Masjid, Jamaah Wajib Pakai Masker dan Wudhu dari Rumah

Pemerintah Arab Saudi mulai membuka kembali semua Masjid, pada Minggu (31/5/2020), kecuali di Mekah.

Editor: Faisal Zamzami
AFP
Seratusan jamaah berkumpul di depan Ka'bah, Masjidil Haram, Mekkah untuk melaksanakan shalat Idul Fitri 1441 H pada Minggu (24/5/2020) pagi. 

Pergerakan bebas antara daerah dan beberapa kegiatan ritel dan grosir, termasuk mal, akan diizinkan untuk dilanjutkan.

Namun mulai Minggu (31/5/2020) hingga Sabtu (20/6/2020) mendatang, jam malam dipepanjang sampai pukul 20.00.

Penerbangan domestik akan diizinkan, tetapi tidak untuk penerbangan internasional.

Masjid-masjid dapat menggelar ibadah berjamaah, tapi tetap tunduk pada penerapan jarak sosial dan tindakan kebersihan. Aturan ini tetap tidak berlaku di Mekkah.

Karyawan sektor publik dan swasta akan diizinkan kembali bekerja ke kantor.

Pemerintah masih tetap melarang pertemuan dalam jumlah banyak, lebih dari 50 orang, termasuk acara pernikahan dan pemakaman.

Masyarakat masih akan tetap harus memakai masker, menjaga kebersihan dan jarak sosial setelah 21 Juni mendatang.

Arab Saudi telah memberlakukan jam malam 24 jam di sebagian besar kota. Aturan ini dilonggarkan saat mulainya bulan puasa Ramadhan.

Jam malam 24 jam kembali diterapkan selama hari libur Idul Fitri yang dimulai pada Minggu (23/5/2020).

Ibadah Haji dan Umrah yang mengundang jutawan peziarah dari seluruh dunia, akan tetap ditangguhkan sampai pemberitahuan lebih lanjut. (AFP/Arab News/Reuters/Channel News Asia/The Star). 

Demo Rusuh Terkait Kematian George Floyd, Ribuan Orang Ditangkap, Trump Tuduh Antifa Biang Kerok

13 Gampong di Labuhanhaji Barat Salurkan BLT DD Dampak Covid-19

Objek Wisata Lampuuk Aceh Besar Dibuka Lagi, Pengunjung Wajib Patuhi Protokol Kesehatan

Artikel ini tayang di Tribunnews.com _ https://www.tribunnews.com/internasional/2020/06/01/masjid-kembali-dibuka-di-arab-saudi-jamaah-pakai-masker-dan-wudhu-dari-rumah

 

Sumber: Tribunnews
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved