Berita Nagan Raya

Hujan Lebat Guyur Nagan Raya, Dua Desa Terendam Banjir Luapan, Warga Pilih Bertahan di Rumah

Akibatnya, dua desa meliputi Desa Blang Bayu, Kecamatan Seunagan Timur dan Desa Kuta Jeumpa, Kecamatan Beutong, terendam banjir luapan.

Penulis: Rizwan | Editor: Saifullah
Dok BPBD Nagan Raya
Banjir luapan melanda dua desa di Kecamatan Beutong dan Seunagan Timur, Nagan Raya, Kamis (25/3/2021) sore. 

Laporan Rizwan | Nagan Raya

SERAMBINEWS.COM, SUKA MAKMUE - Hujan lebat melanda Kabupaten Nagan Raya pada Kamis (25/3/2021) sore.

Akibatnya, dua desa meliputi Desa Blang Bayu, Kecamatan Seunagan Timur dan Desa Kuta Jeumpa, Kecamatan Beutong, terendam banjir luapan.

Informasi diperoleh Serambinews.com dari media center BPBA dan BPBD Nagan Raya menjelaskan, banjir melanda dua desa bertetangga itu karena air tertahan dengan sampah di pintu air irigasi yang mengarah ke Krueng Kulu di kawasan tersebut.

Guna mengatasi banjir sehingga tidak semakin parah, tim BPBD Nagan Raya bersama TNI/Polri dan masyarakat membersihkan sampah yang tertahan di pintu air.

Hingga Kamis malam, hujan masih menguyur dengan deras di kawasan Nagan Raya.

Baca juga: Gadis 21 Tahun Tewas Tanpa Busana di Kamar Hotel, Polisi Temukan Ini di Dekat Jasad Korban

Baca juga: Adem! Begini Reaksi Perusahaan Sawit Saat Izin Lingkungan Dicabut Gegara Terkait Pencemaran Limbah

Baca juga: Sekretaris Badan Litbang Kemendagri, Dr Kurniasih: Litbang adalah Think Tank dan Strategis

Badan jalan di dua desa dan permukiman pendudukitu  masih direndami banjir dengan ketinggian 30 cm.

Kalak BPBD Nagan Raya, Irfanda Rinadi didampingi tim Pusdalops, Agus Salim mengakui bahwa hujan lebat menyebabkan banjir luapan di dua desa di Nagan Raya.

"Tim gabungan dari BPBD bersama TNI dan Polri masih terus memantau perkembangan banjir luapan tersebut," ujarnya.

Diakuinya, penduduk setempat sejauh ini dilaporkan masih tetap bertahan di rumah masing-masing.

Baca juga: Ratusan Warga Colorado Kenang 10 Korban Tewas Dibantai Oleh Ahmad Alissa

Baca juga: Tegas! Pemkab Bekukan Izin Lingkungan Pabrik Sawit di Nagan Raya Gegara Terlibat Pencemaran Limbah

Baca juga: Ayah yang Cabuli 5 Putri Kandung di Medan Meninggal, Korban Pencabulan Ada yang Masih Balita

"Untuk sampah yang menghambat aliran air di pintu irigasi ke arah sungai sudah dibersihkan," jelasnya.(*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved