Berita Banda Aceh

Kader Partai Demokrat Aceh Dukung AHY sebagai Calon Presiden pada Pilpres 2024

Salah satunya yaitu, DPD Partai Demokrat Aceh siap mendukung dan mencalonkan Agus Harimurti Yudhoyono sebagai calon Presiden dan atau calon Wakil...

Penulis: Masrizal Bin Zairi | Editor: Nurul Hayati
Foto: IST
Rapat penyusunan rekomendasi oleh Komisi C pada musda DPD Partai Demokrat Provinsi Aceh di Hotel Kriyad Muraya Banda Aceh, Kamis (23/9/2021). 

Salah satunya yaitu, DPD Partai Demokrat Aceh siap mendukung dan mencalonkan Agus Harimurti Yudhoyono sebagai calon Presiden dan atau calon Wakil Presiden dari Partai Demokrat.

Laporan Masrizal | Banda Aceh

SBERAMBINEWS.COM, BANDA ACEH - Partai Demokrat Provinsi Aceh sudah melaksanakan musyawarah daerah (musda) ke V yang berlangsung di Hotel Kriyad Muraya Banda Aceh, Kamis (23/9/2021). 

Ada empat poin rekomendasi yang dihasilkan dalam musda yang dibuka oleh Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Demokrat, Teuku Riefky Harsya secara daring ini untuk disampaikan ke Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat.

Salah satunya yaitu, DPD Partai Demokrat Aceh siap mendukung dan mencalonkan Agus Harimurti Yudhoyono sebagai calon Presiden dan atau calon Wakil Presiden dari Partai Demokrat.

Sekretaris SC Musda, Sahib Munfarzan yang ditemui di kantornya kepada Serambimews.com, Jumat (24/9/2021) mengatakan, rekomendasi ini dirumuskan oleh peserta musda (komisi C) untuk diserahkan ke DPP.

Selain mendukung AHY sebagai calon presiden atau wakil presiden, katanya, tiga rekomendasi lainnya yang disepakati adalah DPD Partai Demokrat Provinsi Aceh siap menghadapi dan memenangkan Pilkada 2020-2024.

Lalu, DPD Partai Demokrat Provinsi Aceh akan mendukung dan bekerja sama dengan kepala daerah yang sejalan dengan visi dan misi Partai Demokrat serta akan  mengkritisi dan memberi solusi terhadap program dan kebijakan daerah yang kurang berpihak pada kepentingan rakyat.

Baca juga: Yosef dari Kubu KLB Cabut Gugatannya terhadap Menkumham, Demokrat Ucapkan Terima Kasih

Terakhir, DPD Partai Demokrat Provinsi Aceh siap memenangkan pemilu legislatif (Pileg) dan Pemilu Presiden dan Wakil Presiden tahun 2024.

Tak hanya merumuskan rekomendasi, peserta musda juga menetapkan dua calon ketua DPD yaitu Nova Iriansyah selaku calon incumbent yang juga Gubernur Aceh dan Muslim, anggota DPR RI, sudah tiga periode.

Dalam pencalonan ini, Nova Iriansyah selaku incumbent yang juga Gubernur Aceh didukung oleh 10 DPC yaitu DPC Aceh Tengah, Bener Meriah, Pidie, Pidie Jaya, Aceh Tamiang, Aceh Barat Daya, Aceh Selatan, Aceh Singkil, Subulussalam, dan Nagan Raya.

Sedangkan 13 DPC lainnya merapat ke Muslim yaitu, DPC Banda Aceh, Aceh Besar, Aceh Barat, Aceh Timur, Lhokseumawe, Aceh Utara, Bireuen, Sabang, Aceh Tenggara, Langsa, Gayo Lues, Aceh Jaya, dan Simeulue.

"Jadi hasil keputusan musda, dua nama calon ini dibawa ke DPP Partai Demokrat untuk dilakukan fit and propert test oleh Tim 3 yaitu Ketum, Sekjend dan Ketua BPOKK DPP Partai Demokrat," sebut Sahib Munfarzan.

Kemudian, peserta musda juga menetapkan elemen formatur yang anggotanya terdiri atas ketua terpilih satu orang, unsur DPD demisioner dua orang, unsur DPP satu orang, dan unsur DPC tiga orang. Totalnya tujuh orang.

Baca juga: AHY Minta Kader Terus Kompak, Saat Sapa Peserta Musda Demokrat Aceh

Sahib Munfarzan menjelaskan, merujuk pada peraturan organisasi yang baru bahwa ketua terpilih nantinya bertugas menentukan atau menunjuk orang yang akan mengisi elemen formatur. 

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved