Video
VIDEO - Buntut Kasus Pemulihan Kasus KKR, Massa Lakukan Demo di Polresta
Dalam aksi itu, mereka menyayangkan kasus dugaan korupsi itu selesai dengan pemulihan keuangan negara atau aset recovery.
Penulis: Indra Wijaya | Editor: m anshar
Laporan Indra Wijaya | Banda Aceh
SERAMBINEWS.COM, - Massa yang mengatasnamakan Solidaritas Masyarakat Aceh Menggugat (SMAM) melakukan aksi demonstrasi di depan Polresta Banda Aceh, Selasa (10/10/2023).
Aksi demo yang dilakukan oleh sekitar 12 orang peserta itu dalam rangka menuntut agar pihak kepolisian mengusut tuntas kasus dugaan korupsi SPPD Fiktif yang dilakukan oleh 58 komisioner, staf dan perangkat kerja di Komisi Kebenaran Rekonsiliasi (KKR) Aceh.
Dalam aksi itu, mereka menyayangkan kasus dugaan korupsi itu selesai dengan pemulihan keuangan negara atau aset recovery. Dimana para komisioner yang terlibat mengembalikan kerugian keuangan negara sebesar Rp 258,5 juta.
Koordinator Aksi, Fahzil mengatakan, jika merujuk pada pasal 4 ayat (1) UU RI nomor 20 tahun 2001 tentang pemberantasan tindak pidana korupsi, pengembalian keuangan negara tidak menghapuskan dipidananya pelaku tindak pidana korupsi.
Karea hal itu pula mereka mendesak, agar kasus tersebut diusut secara tuntas.
Mereka berharap agar kasus tersebut tidak dianggap seperti kasus biasa. Lantaranya, KKR merupakan lembaga yang diamanatkan untuk memperjuangkan hak-hak korban konflik.
Narator: Syita
Video Editor: M Anshar
=========== Syedara Lon, jangan lupa SUBSCRIBE, SHARE, and COMMENT. Update video viral lainnya: http://bit.ly/serambivideo Update berita terpopuler lainnya: http://bit.ly/SerambinewsPopuler Update info terkini via Serambinews.com: https://aceh.tribunnews.com/ Follow akun Instagram https://bit.ly/IGserambinews Follow akun Twitter http://bit.ly/TwitterSerambinews Follow dan like fanpage Facebook http://bit.ly/FBserambinews Follow akun TikTok http://bit.ly/tiktokserambinews
| VIDEO Seluruh Pelaku Penghilangan Nyawa Arjun Warga Aceh di Masjid Sibolga Berhasil Ditangkap |
|
|---|
| VIDEO Diduga Hina Nabi Muhammad di TikTok, Pria Aceh Dilaporkan ke Polisi |
|
|---|
| VIDEO Pamit Melaut, Ini Pesan Terakhir Arjuna Korban Pengeroyokan Sibolga ke Sang Adik Cahaya |
|
|---|
| VIDEO Geger! Netanyahu Dukung Hukuman Mati untuk Warga Palestina, Dunia Bereaksi Keras! |
|
|---|
| VIDEO Hina Tradisi Toraja Pandji Pragiwaksono Harus Minta Maaf Secara Adat |
|
|---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.