Geledah Rumah Koboi Jalanan di Mampang, Polisi Temukan 2 Pistol dan Dua Butir Peluru Tajam
Dalam video yang diunggah akun Instagram @Jakartaselatan24jam, mulanya seorang pengendara mobil yang menjadi korban terlibat cekcok.
Polisi mengungkap pistol yang digunakan HHR (32) menodong pengemudi lain di kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan ternyata bukan senjata api sungguhan.
Ternyata, pistol yang digunakan tersebut hanya korek api berbentuk senjata api yang kini sudah disita polisi.
"Satu pucuk senjata korek api yang di pakai untuk menodong," kata Kapolsek Mampang Prapatan Kompol David Kanitero saat dihubungi, Sabtu (23/3/2024).
Selain itu, pihak kepolisian juga berhasil menyita satu pucuk airsoft gun Pietro Bereta saat menangkap pelaku di rumahnya di kawasan Bogor, Jawa Barat.
Baca juga: Viral Koboi Jalanan Diduga Todongkan Pistol ke Pengemudi di Jaksel, Polisi Buru Pelaku
"Tindak lanjut melakukan pemeriksaan tersangka dan penyitaan barang bukti," ungkapnya.
Sebelumnya, sebuah video yang memperlihatkan aksi koboi jalanan yang menodongkan diduga benda berbentuk pistol ke pengemudi lain viral di media sosial.
Aksi Pelaku Viral
Dari video yang diunggah akun Instagram @jakartaselaran24 jam, terlihat mobil berwarna putih yang ditumpangi pelaku tiba-tiba memotong laju pengemudi lainnya.
Nampak pengemudi berbadan kekar dengan kaos berwarna abu-abu tersebut terlihat marah-marah kepada pengemudi yang mengambil gambar tersebut.
Selanjutnya, tak lama kemudian pelaku nampak mengejar korban hingga akhirnya kendaraannya berdampingan dan kembali adu mulut.
Tak terduga, pelaku terlihat menodongkan pistol yang terletak di dashboard mobil tersebut kepada perekam video.
Diketahui peristiwa tersebut terjadi di Jalan Mampang Prapatan Raya, Tegal Parang Jaksel persis depan bengkel Velg.
Tak butuh waktu lama, pelaku yang diketahui seorang pria kelahiran Ambarawa, Jawa Tengah berinisial HHR (32) ditangkap pada Sabtu (23/3/2024).
Pelaku ditangkap di sebuah rumah di Jl. Griya Cibinong Indah 2 Blok C 3 No. 8 RT. 08/12, Nanggewer Kabupaten Bogor Jawa Barat sebelum santap sahur yakni sekira pukul 00.40 WIB.
| Ustad Masrul Aidi Bantah Bullying Jadi Motif Pembakaran Pesantren: Kesimpulan Polresta Premature |
|
|---|
| Pernyataan Lengkap Kapolri soal Ledakan di SMAN 72 Jakarta: Pelaku Harus Dioperasi |
|
|---|
| Update Korban Ledakan di SMAN 72 Jakarta: 33 Orang Masih Dirawat di RS, 21 Sudah Dipulangkan |
|
|---|
| Kasus Pria Tewas Dibakar di Pamekasan, Mantan Pasutri Ditangkap, Motif Sakit Hati dan Cemburu |
|
|---|
| Kapolri: Pelaku Peledakan Masih Siswa SMAN 72 Jakarta, Apa Motifnya? |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/aceh/foto/bank/originals/Harits-Rahman-Rizky-33-ditetapkan-tersangka-penodongan-airsoft-gun-di-Mampang.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.