Video

VIDEO Kendaraan WCK Kemballi Diserang Israel, Staf Keamanan Tewas dan Pekerja Asing Alami Luka Berat

Israel kembali melancarkan serangan terhadap kendaraan kelompok bantuan kemanusiaan World Central Kitchen yang berada di Rafah.

Editor: Muhammad Aziz

SERAMBINEWS.COM - Israel kembali melancarkan serangan terhadap kendaraan kelompok bantuan kemanusiaan World Central Kitchen yang berada di Rafah.

Akibat tembakan Israel, seorang pengemudi yang merupakan pegawai WHO meninggal dunia.

Sementara seorang pegawai asing harus dilarikan ke rumah sakit karena mengalami luka berat.

Hingga saat ini, tentara Israel tidak memberikan tanggapan apa pun soal insiden ini.

Mengetahui insiden tersebut, Sekretaris Jenderal PBB Antonio Guterres pada hari Senin mengutuk semua serangan terhadap personel PBB.

Wakil juru bicara PBB Farhan Haq mengatakan, para staf yang berada di mobil tersebut diketahui sedang melakukan perjalanan ke rumah sakit.

Ia menyerukan penyelidikan penuh akibat insiden tersebut.(*)

VO: Suhiya Zahrati
EV: Muhammad Aziz

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved