Kesehatan
4 Pola Hidup Sehat Wajib Dijaga Pria agar Tak Cepat Andropause, dr Boyke: Indikatornya Perut Buncit
Banyak pasien berusia 35–40 tahun datang dengan kadar testosteron yang sudah berada di angka sangat rendah.
Penulis: Firdha Ustin | Editor: Nurul Hayati
SERAMBINEWS.COM - Andropause atau penurunan hormon testosteron pada pria memang merupakan proses alami, namun dokter seksolog dr Boyke Dian Nugraha menegaskan bahwa kondisi ini bisa datang lebih cepat jika pola hidup tidak dijaga sejak usia 30-an.
Banyak pria muda yang mengeluhkan tubuh cepat lelah, libido menurun, hingga perut semakin buncit, padahal gejala tersebut sebenarnya berkaitan langsung dengan menurunnya testosteron.
Melalui penjelasannya, dr Boyke mengungkap empat pola hidup sehat yang dapat membantu menunda andropause, meningkatkan kualitas hormon dan menjaga kesehatan reproduksi pria secara optimal.
Pria Bisa Mengalami Andropause Lebih Cepat Bila Pola Hidup Buruk
Menurut dr Boyke, penurunan testosteron memang wajar terjadi seiring bertambahnya usia.
Namun masalahnya, gaya hidup modern justru mempercepat penurunan tersebut.
Banyak pasien berusia 35–40 tahun datang dengan kadar testosteron yang sudah berada di angka sangat rendah.
Baca juga: Haid Mendadak Hilang Sejak Usia 42 Tahun, Dr Boyke Ungkap Penyebab yang Jarang Disadari Wanita
“Testosteron memang turun alami, tapi kalau pola hidupnya buruk, penurunannya jadi besar sekali,” jelasnya dikutip dari YouTube Wendi Cagur, Rabu (19/11/2025).
Ia menyebut ada empat kunci pola hidup sehat yang harus dijaga agar produksi hormon tetap stabil dan pembuluh darah tetap sehat.
1. Perbaiki Pola Makan: Tinggi Protein, Hindari Lemak
Dr Boyke menegaskan bahwa testosteron sangat bergantung pada asupan protein.
Karena itu, pria dianjurkan lebih banyak mengonsumsi daging tanpa lemak, terutama ikan dan dada ayam.
Sebaliknya, makanan berlemak, santan, gorengan dan gula adalah pantangan utama.
“Makanan itu membuat pembuluh darah kaku dan aliran darah jadi tidak lancar. Padahal aliran darah yang maksimal sangat penting,” tegasnya.
Karena itu, mengurangi nasi putih dan menggantinya dengan pola makan lebih seimbang sangat dianjurkan, terutama setelah memasuki usia 30 tahun.
Baca juga: Fenomena Ani-Ani dan Sugar Daddy: dr Boyke Ungkap 5 Alasan Kenapa Pria Paruh Baya Justru Makin Ganas
2. Rokok dan Vape Jadi Penyebab Pembuluh Darah Menyempit
Salah satu penyebab terbesar menurunnya fungsi hormonal pada pria adalah nikotin dari rokok maupun vape.
“Nikotin itu yang paling-paling membuat aliran darah tertutup,” kata dr Boyke.
| Cara Atur Pola Makan untuk Penderita Diabetes untuk Cegah Komplikasi, Penting Memperhatikan Hal Ini |
|
|---|
| Selama Ini Dibuang, Ternuata Biji Semangka Bermanfaat untuk Kesehatan |
|
|---|
| Waspadalah, Berikut 7 Kebiasaan Sehari-hari yang Memicu Kolesterol Naik |
|
|---|
| Haid Mendadak Hilang Sejak Usia 42 Tahun, Dr Boyke Ungkap Penyebab yang Jarang Disadari Wanita |
|
|---|
| Daftar Makanan Tinggi Serat untuk Menjaga Keseimbangan Kadar Gula Darah, Apa Saja? |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/aceh/foto/bank/originals/dr-boyke-menjelaskan-soal-fetish.jpg)