Berita Aceh Barat Daya
Hati-hati! Ada Lubang di Jembatan Pulau Kayu Abdya
"Kalau ban motor terperosok ke lubang itu, dipastikan pengendara bisa terjatuh, apalagi letaknya pas di tengah jembatan," katanya.
Penulis: Masrian Mizani | Editor: Nur Nihayati
"Kalau ban motor terperosok ke lubang itu, dipastikan pengendara bisa terjatuh, apalagi letaknya pas di tengah jembatan," katanya.
Laporan Wartawan Serambi Indonesia
Masrian Mizani I Aceh Barat Daya
SERAMBINEWS.COM, ACEH BARAT DAYA - Meski sempat diperbaiki beberapa waktu lalu, kini kondisi jembatan Pulau Kayu, Kecamatan Susoh, Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) kembali berlubang.
Kondisi ini dikeluhkan oleh pengguna jalan nasional, terutama pengendara roda dua.
"Kondisi ini sangat berbahaya, apalagi bagi kami yang mengendarai sepeda motor," kata Zikri, salah seorang pengendara yang melintasi jalan tersebut, Minggu (9/11/2025).
Zikri mengatakan, selama jembatan ini berlubang, ia merasa was-was saat melewatinya. Apalagi lubang di jembatan tersebut ukurannya lumayan besar dan memanjang.
"Kalau ban motor terperosok ke lubang itu, dipastikan pengendara bisa terjatuh, apalagi letaknya pas di tengah jembatan," katanya.
Zikri menjelaskan, jembatan Pulau Kayu merupakan akses penting bagi masyarakat umum, terutama berobat ke rumah sakit.
Selain itu, tambahnya, akses jalan itu hampir setiap harinya dilalui siswa dan mahasiswa untuk menempuh pendidikan.
“Kalau dibiarkan, ini sangat membahayakan bagi pengendara. Kami berharap lubang di jembatan ini segera diperbaiki oleh pihak berwenang, sebelum adanya jatuh korban,” pintanya. (*)
Baca juga: Bupati Abdya Safaruddin Tunjuk Amrizal Jadi Plt Sekda Aceh Barat Daya
| Modus Akpol, PNS Raup Rp 600 Juta |
|
|---|
| Berhasil Ungkap Kasus Sindikat Curanmor, Personel Satreskrim Polres Abdya Terima Penghargaan |
|
|---|
| Harga Kelapa Gongseng di Abdya Turun Drastis |
|
|---|
| Bantu PPPK Paruh Waktu, Polres Abdya Buka Layanan SKCK di Hari Libur |
|
|---|
| Dukung Ketahanan Pangan Nasional, Lapas Blangpidie Tanam 150 Batang Pohon Kelapa |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.