Harga Emas

Harga Emas di Aceh Meroket! Banda Aceh hingga Abdya Kompak Alami Lonjakan, Ini Rincian Kenaikannya!

Harga emas di sejumlah daerah di Aceh kembali menunjukkan pergerakan naik pada Rabu (19/11/2025).

Penulis: Sri Anggun Oktaviana | Editor: Nurul Hayati
SERAMBINEWS.COM/AGUS RAMADHAN
HARGA EMAS-Harga emas di sejumlah daerah di Aceh kembali menunjukkan pergerakan naik pada Rabu (19/11/2025). Aneka perhiasan emas di Toko Emas Italy kawasan Pasar Aceh, Jalan Tgk Chik Pante Kulu, Banda Aceh, Kamis (2/10/2025) 

Harga Emas di Aceh Meroket! Banda Aceh hingga Abdya Kompak Alami Lonjakan, Ini Rincian Kenaikan di Setiap Daerah!

SERAMBINEWS.COM – Harga emas di sejumlah daerah di Aceh kembali menunjukkan pergerakan naik pada Rabu (19/11/2025).

Setelah sehari sebelumnya sempat terkoreksi cukup dalam.

 Berdasarkan pemantauan di beberapa kabupaten/kota, tren kenaikan terjadi hampir merata, baik untuk emas perhiasan, emas murni, maupun logam mulia (LM) termasuk Antam.

Baca juga: Setelah Turun, Harga Emas di Aceh Timur Kini Naik Lagi Segini per Mayamnya

Banda Aceh

Di Banda Aceh, harga emas kembali menanjak setelah penurunan tajam pada hari sebelumnya.

Pantauan Serambinews.com di Toko Emas Bina Nusa menunjukkan harga jual logam mulia hari ini berada di angka Rp 7.100.000 per mayam

Artinya terjadi kenaikan Rp 70.000 dari sehari sebelumnya yang tercatat Rp 7.030.000 per mayam.

Kenaikan ini menandai adanya rebound pasar setelah koreksi yang cukup signifikan.

Jika dikonversi, harga tersebut setara dengan sekitar Rp 2.150.000 per gram (1 mayam = 3,3 gram).

 Harga perhiasan yang beredar di pasaran juga belum termasuk ongkos pembuatan yang rata-rata berkisar Rp 100.000 – Rp 200.000 per mayam, tergantung model dan tingkat kerumitan desain.

Aceh Timur

Kenaikan harga juga dirasakan di Aceh Timur.

Adi, pedagang emas di Toko Tiara Idi Rayeuk, menyebut semua jenis emas kembali merangkak naik setelah sempat turun beberapa hari.

Harga emas perhiasan tipe 99 yang sebelumnya Rp 7.200.000 kini naik menjadi Rp 7.300.000 per mayam. Sementara emas tipe A melonjak dari Rp 6.900.000 menjadi Rp 7.000.000 per mayam.

Untuk logam mulia, LM lokal kini dibanderol Rp 2.205.000 per gram, naik dari Rp 2.183.000. Sedangkan harga Emas Antam juga mengalami kenaikan dari Rp 2.322.000 menjadi Rp 2.343.000 per gram.

Baca juga: Baru Saja Turun, Kini Naik! Harga Emas di Banda Aceh Rebound Rp 70 Ribu Hari Ini, 19 November 2025

Kota Langsa

Di Kota Langsa, harga emas perhiasan kembali naik setelah sehari sebelumnya turun cukup drastis.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved