Operasi Zebra 2025
Petugas Gabungan Inspeksi Keselamatan & Kelaikan Operasi Kendaraan Angkutan
“Hasil pemeriksaan hari ini menunjukkan sebagian besar truk dan bus dinyatakan laik jalan dan siap melayani masyarakat,” jelasnya.
Penulis: Jafaruddin | Editor: Nurul Hayati
Ringkasan Berita:
- Satlantas Polres Aceh Utara bersama Dinas Perhubungan melakukan inspeksi keselamatan dan kelaikan operasi (ramp check) terhadap truk dan bus di Kota Lhoksukon, Rabu (19/11/2025).
- Bagian dari Operasi Zebra Seulawah 2025 untuk meningkatkan kepatuhan dan keamanan lalu lintas.
- Menjamin keselamatan penumpang dan menekan potensi kecelakaan.
- Hasil pemeriksaan menunjukkan sebagian besar kendaraan laik jalan dan siap melayani masyarakat.
- Operasi Zebra Seulawah 2025 dilaksanakan 17–30 November 2025.
Laporan Wartawan Serambi Indonesia, Jafaruddin I Aceh Utara
SERAMBINEWS.COM,LHOKSUKON – Petugas gabungan dari Satlantas Polres Aceh Utara dan Dinas Perhubungan melakukan inspeksi keselamatan dan kelaikan operasi (ramp check) terhadap kendaraan angkutan, termasuk truk dan bus, di kawasan Kota Lhoksukon pada Rabu (19/11/2025).
Kegiatan ini merupakan bagian dari Operasi Zebra Seulawah 2025 yang bertujuan meningkatkan kepatuhan dan keamanan lalu lintas.
Ramp Check merupakan pemeriksaan rutin dan berkala untuk memastikan kendaraan angkutan umum dan barang laik jalan.
Pemeriksaan tersebut mencakup kondisi fisik kendaraan seperti rem, ban, lampu, wiper hingga perlengkapan keselamatan lainnya, serta kelengkapan administrasi berupa surat izin, dokumen kendaraan, dan SIM pengemudi.
“Pemeriksaan ini dilakukan untuk menjamin keselamatan penumpang selama Operasi Zebra Seulawah 2025 berlangsung,” ujar Kapolres Aceh Utara AKBP Tri Aprianto MH melalui Kasat Lantas Iptu Sofyan Kurniawan MH, kepada Serambinews.com, Rabu (19/11/2025).
Ramp check yang dilakukan petugas meliputi pengecekan rem, lampu, ban, wiper, dan perlengkapan keselamatan lain yang wajib tersedia.
“Hasil pemeriksaan hari ini menunjukkan sebagian besar truk dan bus dinyatakan laik jalan dan siap melayani masyarakat,” jelasnya.
Kasat Lantas menegaskan kegiatan ini akan terus digencarkan selama Operasi Zebra Seulawah 2025, terutama pada titik-titik yang menjadi pusat pergerakan penumpang.
“Keselamatan masyarakat adalah prioritas,” ujar Iptu Sofyan.
Baca juga: Polres Abdya Edukasi Rambu-rambu Lalu Lintas kepada Anak Usia Dini Lewat Simulasi Menyenangkan
Dengan pemeriksaan rutin seperti ini, kami berharap potensi kecelakaan dapat ditekan dan masyarakat lebih merasa aman menggunakan angkutan umum.
Untuk diketahui Operasi Zebra Seulawah 2025 digelar mulai 17 hingga 30 November 2025 dengan fokus meningkatkan kesadaran tertib berlalu lintas serta menurunkan angka kecelakaan, khususnya di wilayah hukum Polres Aceh Utara.(*)
Petugas gabungan Aceh Utara
Operasi Zebra 2025
multiangle
Ramp Check
Serambinews.com
Serambinews
Aceh Utara
| Polres Abdya Edukasi Rambu-rambu Lalu Lintas kepada Anak Usia Dini Lewat Simulasi Menyenangkan |
|
|---|
| Polres Nagan Gelar Operasi Zebra, Tingkatkan Disiplin Masyarakat Berlalulintas |
|
|---|
| Operasi Zebra Seulawah, Polres Aceh Singkil Kedepankan Pendidikan & Sosialisasi Tertib Lalu Lintas |
|
|---|
| Tak Gunakan Helm Dominasi Pelanggaran Hari Ke-2 Operasi Zebra Seulawah Polres Langsa |
|
|---|
| Operasi Zebra Seulawah 2025 di Aceh Timur Dimulai, Berlangsung 14 Hari |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/aceh/foto/bank/originals/nspeksi-keselamatan-dan-kelaikan-operasi-ramp-check-terhadap-kendaraan-angkutan.jpg)