Berita Banda Aceh
Sore Ini Pembukaan HIPMI Cup, Al Farlaky FC Vs PSKD Kajhu, Perang Bintang Liga 2 di Lampineung
Pertandingan antara Al Farlaky FC Aceh Timur melawan PSKD Kajhu, Aceh Besar akan menjadi pembuka turnamen.
Penulis: Muhammad Nasir | Editor: Mursal Ismail
Pertandingan antara Al Farlaky FC Aceh Timur melawan PSKD Kajhu, Aceh Besar akan menjadi pembuka turnamen.
Laporan Muhammad Nasir I Banda Aceh
SERAMBINEWS.COM, BANDA ACEH – HIPMI Aceh Cup 2023 dibuka, Minggu (4/6/2023) sore ini pukul 16:30 WIB di Stadion H Dimurthala Lampineung, Banda Aceh.
Pertandingan antara Al Farlaky FC Aceh Timur melawan PSKD Kajhu, Aceh Besar akan menjadi pembuka turnamen.
Laga perdana akan langsung menyajikan penampilan pemain-pemain dari Liga 2 Indonesia.
Diketahui, Al Farlaky FC yang dibawah komando Iskandar Usman Ar Farlaky akan menurunkan eks Persiraja, Dio Hasibuan, eks Bekasi FC, Yudha Rizky, eks Karo United Faisal Ramadoni.
Tak hanya itu, deretan pemain PSMS Medan juga akan memperkuat skuad bumi Nurul A'la ini, yaitu Kiper Ahmad Fauzi, dan Wiliando sebagai winger kiri. Ujung tombak PSDS Deli Serdang, Okka Dwi Syahputra.
Sementara PSKD Kajhu yang tak mau ketinggalan, juga merekrut pemain Sriwijaya Fc, Rudi Yana.
Karena turnamen menggunakan sistem gugur, tentu kedua klub itu akan tampil habis-habisan untuk mengunci kemenangan.
Baca juga: VIDEO Viral Tuyul Keliaran Curi Uang di Burujul Kota Tasikmalaya, Ini Reaksi Warga
PSKD Kajhu sedikit diuntungkan dengan dukungan suporter. Karena klub ini bermarkas tak jauh dari Lampineung.
Namun Al Farlaky yang membawa marwah Aceh Timur juga diyakini akan mendapatkan dukungan dari warga Aceh Timur di Banda Aceh.
Apalagi sebagian besar pemain yang diturunkan merupakan bibit-bibit sepakbola Aceh Timur.
Seperti diketahui diketahui, sebanyak 16 tim dari segala penjuru Aceh siap tampil dalam turnamen HIPMI Aceh Cup 2023.
Turnamen ini akan berlangsung 2-26 Juni 2023 di Stadion H Dimurthala Lampineung, Banda Aceh.
Jadwal Pertandingan
| Hina Nabi Muhammad di TikTok, Pria Asal Aceh Dilaporkan ke Polisi |
|
|---|
| Petambak dan Tim Operator Kuala Cangkoi Dilatih Operasional Crab Bank |
|
|---|
| Kak Na Dampingi Rahmat Akbar, Remaja Lumpuh Layu Asal Pulo Aceh Berobat ke RSUDZA |
|
|---|
| Geram! Pemerintah dan Ulama Aceh Sepakat Polisikan Pria Pijay Penghina Nabi Muhammad di TikTok |
|
|---|
| Parah! Pria Aceh Hina Nabi Muhammad di TikTok, Kini Dilaporkan ke Polisi |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.