Video
VIDEO Bocor Rekaman Istri Netanyahu Niat Panglima IDF Gulingkan PM Israel
Tentara Zionis diduga berkonspirasi untuk menggulingkan PM Israel Benjamin Netanyahu.
SERAMBINEWS.COM - Tentara Zionis diduga berkonspirasi untuk menggulingkan PM Israel Benjamin Netanyahu.
Sara Netanyahu, istri PM pun menyinggung para militer merencanakan kudeta. Demikian berdasarkan bocoran laporan audio yang diperoleh Haaretz pada (25/6).
Awalnya Sara Netanyahu mengatakan kepada keluarga tawanan Hamas bahwa dia tak percaya kepada kepemimpinan senior militer Israel.
Dia pun menuduh panglima militer berusaha melakukan kudeta terhadap suaminya.
Namun demikian kantor Netanyahu membantah laporan itu. Kantor Netanyahu menyebut audio tersebut sebagai bocoran yang salah.
Menurut Haaretz, Sara juga memberikan klarifikasi setelah menyinggung dugaan rencana kudeta itu.
Dia menekankan kurang percaya kepada kepemimpinan militer, bukan kepada pasukan IDF secara keseluruhan.
Sara mengatakan keluarga sandera gelisah karena orang-orang tersayang mereka kini bergantung pada tentara Israel.
Kantor Netanyahu menyebut Sarah akan terus berupaya demi pembebasan semua sandera.
Dikutip dari Anadolu Agency, Sara bukan satu-satunya anggota keluarga Netanyahu yang membuat tudingan semacam itu.
Putra Netanyahu, Yair Netanyahu, juga membuat tudingan serupa pada pertengahan bulan ini.
Yair menuduh militer dan dinas keamanan Shin Beth “berkhianat” serangan Hamas menyerang tanggal 7 Oktober 2023.
Dalam beberapa bulan belakangan ada banyak pejabat militer, keamanan, dan politik yang sudah bertanggung jawab atas kegagalan mencegah serangan Hamas. (*)
Editor: Aldi Rani
Narator: Dara Nazila
Baca juga: Istri Klaim Tentara Israel Ingin Kudeta Netanyahu, Tentara Zionis Diduga Berkonspirasi Gulingkan PM
Baca juga: Netanyahu Mau Sandera Bebas, tak Mau Berhenti Membunuh Rakyat Gaza dan Lenyapkan Hamas
Baca juga: Pemerintahan Netanyahu Bersiap Deklarasi Kekalahan Brigade Al-Qassam
Rekaman Istri Netanyahu
Panglima IDF Gulingkan PM Israel
Istri Netanyahu
Netanyahu
Serambinews
Serambi Indonesia
| VIDEO Prabowo Bantah Keras Isu 'Dikendalikan' Jokowi: Tegaskan Tak Pernah Dititipi Pesan |
|
|---|
| VIDEO Modus Lulus Akpol, Oknum PNS Abdya Tipu Korban Ratusan Juta Rupiah |
|
|---|
| VIDEO Prabowo Puji Naskah 17 Paragraf, Seskab Teddy Malu-malu di Tengah Tawa Hadirin |
|
|---|
| VIDEO Peradi: Utang Whoosh Wajib Ditanggung Penerus, Bukan Selamatkan Jokowi! |
|
|---|
| VIDEO Rusia Pamer Khabarovsk, Kapal Selam Peluncur Tsunami Nuklir: AS Tak Punya Tandingan? |
|
|---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.