Jelang Pilkada Aceh

Debat Cagub-Cawagub Perdana 25 Oktober

Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh telah menetapkan jadwal resmi debat publik calon gubernur (Cagub) dan calon wakil gubernur (Cawagub) Aceh untuk

Editor: mufti
SERAMBINEWS.COM/HENDRI
Wakil Ketua KIP Aceh, Agusni AH saat menyampaikan keterangan dalam diskusi bersama awak media, di Moorden Coffee, Pango, Banda Aceh, Selasa (8/10/2024). 

Debat publik ini bisa menjadi momen penting sebagai  bagian dari pendidikan politik kepada pemilih di Aceh, sehingga mereka menjadi paham dan mengerti sebelum bersikap menentukan pilihan nantinya. Agusni, Wakil Ketua KIP Aceh

SERAMBINEWS.COM, BANDA ACEH - Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh telah menetapkan jadwal resmi debat publik calon gubernur (Cagub) dan calon wakil gubernur (Cawagub) Aceh untuk Pilkada 2024. 

Debat yang akan mempertemukan pasangan calon (paslon) gubernur dan wakil gubernur Aceh, Bustami Hamzah–Fadhil Rahmi dan Muzakkir Manaf–Fadhlullah itu dilaksanakan sebanyak tiga kali. Debat ini akan disiarkan di televisi nasional dan lokal. “Debat perdana dijadwalkan pada 25 Oktober 2024 pukul 20.00-22.00 WIB, disiarkan Kompas TV,” kata Wakil Ketua KIP Aceh, Agusni AH, Kamis (10/10/2024). 

Sementara untuk jadwal selanjutnya, yakni debat kedua bakal digelar pada 1 November 2024 pukul 20.00-22.00 WIB dengan TVRI sebagai pemegang hak siar. Terakhir, debat pamungkas bakal berlangsung pada 19 November 2024 yang ditayangkan di iNews TV. “Ini hasil rapat koordinasi dengan liaison officer (LO), kedua pasangan calon, tim perumus, dan pihak penyiaran,” ujarnya. 

Agusni menjelaskan, debat publik merupakan tahapan wajib dalam Pilkada yang diatur dalam Peraturan KPU Nomor 13 Tahun 2024. Tahapan ini dinilai penting mengingat Aceh hanya memiliki dua pasangan calon gubernur. Berbeda dengan periode sebelumnya yang diikuti enam pasangan. Ia mengajak seluruh masyarakat untuk ikut menyimak debat guna bisa menentukan pilihan paslon terbaik.

Sebab, debat menjadi salah satu acuan penting dalam menentukan pilihan pada 27 November mendatang. 

“Debat publik ini bisa menjadi momen penting sebagai  bagian dari pendidikan politik kepada pemilih di Aceh, sehingga mereka menjadi paham dan mengerti sebelum bersikap menentukan pilihan nantinya,” jelasnya. 

Ia menambahkan, saat ini tim perumus dan KIP Aceh sedang memfinalisasi berbagai aspek pelaksanaan debat, termasuk pemilihan venue, representatif, dan persiapan protokol yang ketat. 

Selain itu, kata Agusni, pihaknya juga belum mengumumkan moderator dan panelis untuk ketiga debat tersebut lantaran masih dalam tahap perumusan. “Diharapkan debat publik ini bisa berjalan lancar dan memberikan informasi yang berkualitas kepada masyarakat,” pungkasnya. Sebelumnya Agusni juga menyebut bahwa lokasi debat kemungkinan di gedung AAC Dayan Dawood, Darussalam, Banda Aceh.(r)

Libatkan 5 Tim Perumus

KIP Aceh telah membentuk tim perumus untuk debat calon gubernur (cagub) dan calon wakil gubernur (cawagub) Aceh. Ada lima orang tim perumus yang terdiri dari unsur akademisi, profesi, dan tokoh masyarakat. “Kelimanya sudah ditetapkan dalam rapat pleno KIP Aceh,” kata Agusni AH, kepada Serambi, Kamis (10/10/2024). 

Adapun kelima tim perumus yang telah ditetapkan tersebut yakni Dr Amri, Aryos Nivada, Rizkika Lhena Darwin, Bayu Satria, dan Fachruddin Basyar. Agusni mengungkapkan, saat ini tim perumus tersebut sedang bekerja menyiapkan segala kebutuhan dan keperluan untuk debat publik yang akan digelar sebanyak tiga kali nantinya. 

Selain itu, kata Agusni, tim perumus bersama tim masing-masing pasangan calon dan pihak televisi juga  membahas terkait jadwal dan mekanisme yang akan diterapkan saat debat publik. “InsyaAllah tertanggal hari ini sekitar pukul 14.00 WIB akan duduk rembuk untuk membahas jadwal debat pertama, debat kedua, dan debat ketiga, yang menghadirkan tiga orang dari masing-masing paslon dan pihak televisi yang akan menyiarkan acara debat dimaksud,” ungkapnya kepada Serambi, Kamis kemarin.

Agusni menjelaskan, tim perumus debat Cagub–Cawagub Aceh bertugas menyusun pertanyaan-pertanyaan yang akan diajukan panelis pada saat debat berlangsung. Untuk materi debatnya bakal disajikan beragam, mencakup pembangunan fisik dan juga nonfisik.(r)

 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved