Jelang Pilkada Aceh

Debat Publik Pilkada Aceh Barat Berlangsung Meriah

Acara debat ini tidak hanya sekadar untuk memperkenalkan calon bupati dan wakil bupati, tetapi juga menjadi sarana untuk memberikan pendidikan politik

|
Editor: mufti
SERAMBI/SA’DUL BAHRI
FOTO BERSAMA - Ketua KIP Aceh Barat, Cici Darmayanti bersama Komisioner Giyanto, T Novian Nukman, Safrianto dan Saktian beserta tim Panelis Dr Afrizal Tjoetra MSi, Prof Dr Ir Abubakar Karim MS, Saifuddin Bantasyam SH MA, Dr H Syamsuar MAg dan Firman Parlindungan SPd MPd PhD mengapit pasangan calon bupati dan wakil bupati Tarmizi SP-Said Fadheil SH nomor urut I dan H Kamaruddin SE-Adi Ariyadi nomor urut 2. 

SERAMBNEWS.COM, MEULABOH - Debat publik calon bupati dan wakil bupati Aceh Barat yang digelar oleh Komisi Independen Pemilihan (KIP) Kabupaten Aceh Barat, Sabtu (9/11/2024) berlangsung meriah dan sukses. Acara yang diselenggarakan di Aula Dinas Pendidikan Aceh Cabang Wilayah Aceh Barat di Meulaboh ini dihadiri oleh sejumlah tokoh, panelis, serta masyarakat yang antusias mengikuti jalannya debat.

Dua pasangan calon bupati dan wakil bupati, yaitu Tarmizi SP-Said Fadheil SH (nomor urut 1) dan H Kamaruddin SE-Adi Ariyadi (nomor urut 2), saling adu gagasan terkait visi dan misi mereka untuk memajukan Kabupaten Aceh Barat periode 2024-2029.

Debat ini dipandu oleh moderator Afla Nadya dan Dosi Elfian. Sementara panelis yang hadir antara lain Dr Afrizal Tjoetra MSi, Prof Dr Ir Abubakar Karim MS, Saifuddin Bantasyam SH MA, Dr H Syamsuar MAg, serta Firman Parlindungan SPd MPd PhD.

Ketua KIP Aceh Barat, Cici Darmayanti, menyatakan, pelaksanaan debat dapat disaksikan langsung oleh masyarakat, baik di lokasi acara maupun melalui siaran langsung yang disiarkan melalui live, seperti TVRI Aceh, Kompas TV Aceh, dan Serambi Indonesia. Ia juga menambahkan bahwa debat ini sangat penting sebagai ajang bagi masyarakat untuk mengenal lebih dekat calon pemimpin mereka.

"Alhamdulillah, debat berjalan dengan lancar dan tidak ada kendala, baik itu dari segi keamanan ataupun soal-soal yang disampaikan kepada pasangan calon," ujar Cici Darmayanti didampingi Komisioner KIP lainnya Giyanto, T Novian Nukman, Safrianto dan Saktian.

Cici Darmayanti juga menegaskan bahwa debat kandidat ini bukan sekadar ajang adu wacana, tetapi lebih kepada menguji kualitas kepemimpinan calon dalam memahami permasalahan yang ada, serta menawarkan solusi nyata dan terencana untuk kemajuan Kabupaten Aceh Barat.

"Debat ini menjadi sarana bagi masyarakat untuk melihat sejauh mana calon bupati dan wakil bupati memahami isu-isu penting dan dapat menawarkan solusi konkret. Kami berharap masyarakat dapat menyimak dan mencatat setiap janji yang disampaikan oleh calon, termasuk visi misi dan program kerja yang mereka tawarkan," tambahnya.

Debat ini juga menjadi salah satu cara untuk mendidik politik masyarakat Aceh Barat, agar lebih aktif dan berpartisipasi dalam proses demokrasi. Cici berharap, melalui debat ini, masyarakat Aceh Barat dapat teredukasi mengenai calon-calon yang akan mereka pilih dan memahami visi dan misi mereka dengan lebih baik.

Melalui debat publik ini, KIP Aceh Barat berharap dapat meningkatkan partisipasi pemilih dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang akan digelar pada 27 November 2024 mendatang. Cici Darmayanti mengajak seluruh masyarakat untuk datang ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) dan menggunakan hak pilih mereka dengan bijak, memilih calon pemimpin sesuai dengan hati nurani masing-masing.

"Setiap suara memiliki arti penting untuk menentukan masa depan daerah. Kami mengimbau kepada seluruh masyarakat Kabupaten Aceh Barat untuk aktif berpartisipasi dalam Pilkada mendatang," ujarnya.

Acara debat ini tidak hanya sekadar untuk memperkenalkan calon bupati dan wakil bupati, tetapi juga menjadi sarana untuk memberikan pendidikan politik kepada masyarakat. Hal ini bertujuan agar pemilih dapat membuat keputusan yang lebih cerdas dan informasi yang lebih lengkap tentang calon kepala daerah mereka.

Cici mengajak masyarakat untuk menyimak setiap informasi yang disampaikan oleh pasangan calon dan menilai visi serta program kerja mereka. "Debat ini merupakan kesempatan bagi kita semua untuk lebih mengenal calon pemimpin yang akan membawa perubahan bagi Kabupaten Aceh Barat," ujarnya.

Dengan adanya debat kandidat ini, diharapkan partisipasi masyarakat dalam Pilkada Aceh Barat 2024 semakin tinggi dan pemilih dapat memilih pemimpin yang paling sesuai dengan harapan dan kebutuhan mereka.(sb)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved