Kesehatan
Deretan Penyakit yang Bisa Disembuhkan dengan Daun Kelor, Apa Saja?
daun kelor dipercaya mampu meringankan gejala hingga menyembuhkan berbagai jenis gangguan kesehatan atau penyakit. Mulai dari kolesterol, diabetes,
Penulis: Yeni Hardika | Editor: Amirullah
SERAMBINEWS.COM - Daun kelor (Moringa oleifera) telah lama dikenal sebagai tanaman tropis dengan sejuta manfaat.
Tanaman ini mudah dikenali dengan bentuk daunnya yang kecil dan sering dimanfaatkan untuk berbagai keperluan, terutama pada bagian daunnya yang kaya nutrisi.
Selain menjadi bahan dasar berbagai hidangan, daun kelor juga memiliki khasiat luar biasa untuk kesehatan tubuh.
Berbagai penelitian menunjukkan bahwa daun ini mengandung vitamin, mineral, dan senyawa bioaktif yang dapat membantu mengatasi serta mencegah berbagai penyakit.
Daun kelor dikenal mampu meningkatkan daya tahan tubuh berkat kandungan vitamin C dan antioksidannya yang tinggi.
Kandungan seratnya juga membantu menjaga kesehatan pencernaan, mencegah sembelit, dan mendukung fungsi usus.
Selain itu, daun kelor dipercaya dapat menstabilkan kadar gula darah, sehingga bermanfaat bagi penderita diabetes.
Menurut Kementerian Kesehatan (Kemenkes) sebagaimana dilansir dari laman resminya, kelor baik untuk kesehatan karena mengandung antioksidan, vitamin B2, vitamin B6, protein, zat besi, dan magnesium.
Selain itu, daun kelor dipercaya mampu meringankan gejala hingga menyembuhkan berbagai jenis gangguan kesehatan atau penyakit.
Mulai dari kolesterol, diabetes, kanker dan sejumlah penyakit ringan dan berat lainnya.
Dengan sejumlah manfaat tu, tak heran jika Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menobatkan kelor sebagai miracle tree atau pohon ajaib karena memiliki sejumlah manfaat bagi kesehatan.
Baca juga: Dokter Zaidul Akbar Ungkap Manfaat Besar Daun Kelor untuk Kesehatan Hingga Orang Jepang Mengimpornya
Lalu, apa saja penyakit yang bisa diatasi oleh daun kelor?
Manfaat daun kelor
Daun kelor ternyata bisa meringankan atau menyembuhkan beberapa jenis penyakit.
Merangkum Medical News Today dan WebMD yang dilansir dari Kompas.com (20/5/2024), berikut adalah beberapa jenis penyakit yang bisa disembuhkan atau diringankan gejalanya dengan daun kelor.
1. Rheumatoid arthritis
Rheumatoid arthritis atau rematik adalah gangguan autoimun yang menyebabkan inflamasi pada sendi dan memengaruhi bagian tubuh lainnya, seperti jantung, paru-paru, kulit, pembuluh darah, dan lainnya.
Ketahui, Manfaat Minum Jus Buah Bit, Diminum Sebelum Olahraga |
![]() |
---|
7 Sayuran inI Sebaiknya Dimasak Sebelum Dikonsumsi, Kandungan Gizinya Akan Meningkat |
![]() |
---|
Fakta Kesehatan di Balik Pahitnya Pare, Sayuran Murah yang Bisa Kelola Gula Darah |
![]() |
---|
Luka Lambung dan Wasir Bisa Terbantu dengan Lidah Buaya, Begini Resep Alami ala dr Zaidul Akbar |
![]() |
---|
Inilah 5 Obat yang Tidak Boleh Dikonsumsi Bersama Kopi, Efek Sampingnya Bahaya |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.