Breaking News

Kesehatan

Amankah Olahraga Saat Menstruasi? Seksolog dr Boyke Ungkap Fakta dan Pantangan Latihan

Banyak wanita masih ragu untuk berolahraga saat menstruasi karena takut membahayakan kesehatan.

Penulis: Firdha Ustin | Editor: Muhammad Hadi
Kolase Kanal YouTube Boykepedia/Meta Ai
Seksolog dr Boyke lewat kanal YouTube Boykepedia, Jumat (28/2/2025) mengungkap kebenaran terkait larangan olahraga saat menstruasi, aman atau tidak? 

"Jadi kalau olahraga boleh enggak? boleh-boleh aja ya kalau kita mau berolahraga tapi olahraga yang ringan-ringan saja," sambungnya. 

Sebaliknya, olahraga yang terlalu berat atau intens, seperti angkat beban atau latihan kardio yang sangat menguras energi, bisa membuat tubuh merasa lebih lelah atau memperburuk rasa sakit dan ketegangan. 

Baca juga: Waspada PCOS! dr Boyke Ungkap Alasan Banyak Perempuan Sulit Hamil di Zaman Sekarang, Kenali Cirinya

Jadi, olahraga yang ringan dan santai lebih disarankan agar tubuh tetap aktif tanpa memberikan tekanan berlebih pada tubuh yang sedang beradaptasi selama menstruasi.

"Misalnya jalan kaki, tapi kalau menstruasinya sakit banget boleh enggak sih di rumah? boleh juga, enggak masalah, tapi kalau olahraga bisa dilakukan asal yang ringan-ringan saja," pungkas dr Boyke.

(Serambinews.com/Firdha UstiN)

Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved