Misteri Tewasnya Brigadir Esco Faska Polisi Intel di Lombok, Wajah Rusak dan Leher Terikat Tali
Saat ditemukan jasad korban dengan konsisi wajah rusak, leher ada jeratan tali dan sudah membengkak.
SERAMBINEWS.COM - Kematian tidak wajar seorang anggota polisi gegerkan warga Dusun Nyiur Lembang, Desa Jembatan Gantung, Kecamatan Lembar, Lombok, Minggu (24/8/2025) siang.
Korban diketahui bernama Brigadir Esco Faska Rely.
Korban merupakan anggota Intel Polsek Sekotong, Lombok Barat.
Saat ditemukan jasad korban dengan konsisi wajah rusak, leher ada jeratan tali dan sudah membengkak.
Jasadnya ditemukan di belakang pemukiman warga
Penemuan ini sontak mengundang perhatian luas, mengingat almarhum merupakan aparat kepolisian.
Sementara istrinya, Briptu Rizka Sintiyani, juga bertugas sebagai Bhabinkamtibmas di Desa Lembar.
Baca juga: Nasib Tragis Aiptu Fajar, Polisi Tewas Ditikam di Buton, Ternyata Salah Sasaran, Pelaku Ditangkap
Kronologi Penemuan
Kasatreskrim Polres Lombok Barat, AKP Lalu Eka Arya membenarkan peristiwa tersebut.
Ia menyebut pihak kepolisian langsung bergerak cepat melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) begitu menerima laporan dari warga.
Berdasarkan keterangan yang dihimpun, peristiwa itu bermula sekitar pukul 11.30 Wita.
Amaq Siun (50), seorang warga setempat, pergi mencari ayam miliknya yang hilang di bukit belakang rumahnya.
Saat pencarian, ia dikejutkan oleh penemuan sosok laki-laki tergeletak terlentang di bawah pohon.
Ketika didekati, ternyata laki-laki tersebut sudah tidak bernyawa dengan leher terikat tali. Kondisi wajahnya rusak dan tubuhnya membengkak.
Sontak, Amaq Siun segera memberi tahu warga sekitar dan melaporkan kejadian itu kepada Kepala Dusun Nyiur Lembang, sebelum akhirnya diteruskan ke anggota jaga SPKT Polsek Lembar.
| Lettu Ahmad Faisal Komandan Kompi Didakwa Biarkan Anak Buah Aniaya Prada Lucky hingga Tewas |
|
|---|
| Cara Wanita Indramayu Kuras Rekening Milik Tetangga, Curi Kartu ATM dan Tarik Tunai Rp 6 Juta |
|
|---|
| Siswi SMA Diduga Dibuang Pacar, Ditemukan Nyaris Tanpa Busana di Semak Belukar, Pelaku Ditangkap |
|
|---|
| Pria di Pati Tewas Dalam Rumah Penuh Tumpukan Sampah, Delapan Tahun Tak Keluar Rumah |
|
|---|
| Farhan Syamsuddin Desak Pemerintah Serius Pulihkan Hak Korban HAM |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.