Berita Banda Aceh
Komunitas Lokal Aceh MIT Foundation Jadi Anggota & Terima Hibah Teknologi dari Google for Nonprofits
Komunitas Lokal Aceh, MIT Foundation Lolos Verifikasi, Resmi Menjadi Anggota dan Menerima Hibah Teknologi dari Google for Nonprofits
Organisasi nirlaba yang memenuhi syarat menerima hingga $10.000 USD per bulan dalam bentuk kredit iklan Google Ads gratis, atau setara dengan $120.000 USD per tahun.
Hibah ini memberikan peluang besar bagi MIT Foundation untuk memperluas jangkauan, meningkatkan kampanye sosial, dan memperkuat dampak program-programnya yang dapat diakses melalui website resminya: mit.or.id
Diantara program andalan MIT Foundation adalah Gampong.net, Kampung Link Positif.
Inovasi aplikasi mesin pencari dari hasil kurasi situs positif ini pernah meraih penghargaan nasional sebagai finalis Inovasi Teknologi Terbaik Nasional dalam Program Satu Indonesia Award 2016.
Aplikasi ini juga akan dikembangkan menjadi media sosial yang aman dari konten negatif dan sesuai dengan prinsip kearifan lokal sehingga aman diakses oleh semua lapisan masyarakat.
Secara global, dukungan Google terhadap sektor nirlaba sangat masif.
Baca juga: Update Harga Emas di Banda Aceh Hari Ini 14 November 2025, Stabil di Level Tertinggi! Ini Rinciannya
Melalui Google for Nonprofits, perusahaan ini menyalurkan sekitar $1 miliar per tahun dalam bentuk hibah iklan.
Di samping itu, Google.org telah menyumbangkan lebih dari $18 miliar dalam bentuk produk, serta hampir $6 miliar dalam bentuk dana tunai, donasi karyawan, dan dukungan penelitian kepada organisasi nirlaba di seluruh dunia.
Menembus ekosistem global
Pencapaian MIT Foundation ini tidak hanya menjadi kebanggaan bagi lembaga tersebut, tetapi juga menunjukkan bahwa komunitas lokal dari Aceh mampu menembus ekosistem global dan mendapatkan pengakuan dari lembaga teknologi terbesar dunia.
Selain hibah teknologi, MIT Foundation kini juga memiliki peluang untuk mengakses pendanaan lebih lanjut dari program Google.org.
Langkah ini menjadi momentum penting dalam memperkuat kapasitas digital MIT Foundation sekaligus membuka jalan bagi kolaborasi dan inovasi yang lebih luas demi kemajuan masyarakat Aceh dan Indonesia.(*)
Baca juga: Haji Uma Minta Polisi Usut Tuntas dan Ungkap Motif Pelaku Pembunuhan Tukang Bakso
Komunitas Lokal Aceh
MIT Foundation
Google for Nonprofits
Hibah Teknologi
Serambi Indonesia
Serambinews
Google Ad Grants
Google Ads
| Wali Nanggroe Anugerahkan Gelar Perkasa Alam untuk Almarhum Abu Razak, Ini Profil Lengkapnya |
|
|---|
| Tokoh Aceh Usul Pos Dana Otsus Harus Dipisah dengan APBA |
|
|---|
| Mualem Tunjuk Muhammad MTA Sebagai Jubir Pemerintah Aceh, Begini Kiprahnya |
|
|---|
| Gubernur Aceh Mualem Kukuhkan Nanang Agus Sutrisno sebagai Kepala BPKP Aceh |
|
|---|
| Tito Karnavian Salut pada Kekuatan Budaya Aceh, Harus Dipertahankan agar tak Tergerus Pengaruh Luar |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/aceh/foto/bank/originals/Komunitas-lokal-aceh-_MIT-FOUNDATION_google-for-noprofits.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.