BERITA POPULER

BERITA POPULER - Gadis Dilamar Anggota TNI yang Nyamar Buruh Serabutan, Calon Pj Gubernur Aceh

Berita mengenai sosok calon Pj Gubernur Aceh sebagai pengganti Achmad Marzuki yang diusul oleh DPRA juga cukup menarik perhatian pembaca.

Penulis: Yeni Hardika | Editor: Amirullah
SERAMBINEWS.COM
Rangkuman berita populer Serambinews.com kanal Nanggroe minggu ini, edisi 5-11 Juni 2023. 

SERAMBINEWS.COM - Berikut rangkuman berita populer Serambinews.com dari kanal Nanggroe minggu ini.

Ada sederet peristiwa yang terjadi di Aceh selama sepekan terakhir, terhitung sejak 5 - 11 Juni 2023.

Dari sederet peristiwa yang dikabarkan Serambinews.com tersebut, ada 9 berita yang menarik perhatian pembaca.

Satu diantaranya mengenai kisah cinta seorang gadis Aceh dengan seorang anggota TNI yang viral belakangan ini.

Gadis asal Aceh Tamiang itu dilamar oleh pasangannya yakni anggota TNI.

Namun menariknya, ia baru mengetahui status sebenarnya dari kekasihnya itu, lantaran selama ini ia menyamar sebagai buruh serabutan.

Selanjutnya yang tak menarik perhatian pembaca, seorang nenek asal Aceh Tamiang yang juga belakangan ini menyita perhatian warganet.

Hal itu lantaran suara merdunya saat menyanyikan lagu India di acara hajatan.

Berita mengenai sosok calon Pj Gubernur Aceh sebagai pengganti Achmad Marzuki yang diusul oleh DPRA juga cukup menarik perhatian pembaca.

Baca juga: Setelah Bongkar Perselingkuhan Suami, Jenny Rachman Mengaku Tak Dinafkahi Lahir Batin selama 2 Tahun

Selain tiga berita itu, ada sederet berita lain yang juga ramai diminati pembaca.

Selengkapnya simak dalam rangkuman berita populer Serambinews.com kanal Nanggroe berikut.

1. Cerita Gadis Aceh Dilamar Buruh Serabutan dari Palembang, Rupanya Anggota TNI: Baru Jujur saat Jumpa

Kisah percintaan gadis Aceh dengan seorang anggota TNI yang menyamar sebagai buruh serabutan viral di media sosial.

Ini bukan merupakan kisah cinta biasa seperti pasangan kekasih pada umumnya.

Awal mula kenal 2020, gadis Aceh tersebut tak tahu bahwa pria yang dekat dengan dirinya adalah seorang anggota TNI.

Karena selama ini, pria tersebut hanya bilang kepada gadis Aceh itu kalau dirinya bekerja sebagai buruh serabutan.

Pria itu juga kerap mengirimkan fotonya sedang bekerja dengan pakaian lusuh ke gadis Aceh tersebut.

Namun gadis Aceh itu baru tahu kalau pria yang didekatinya selama ini adalah anggota TNI.

Baca selengkapnya.

2. Suami Gerebek Istri Berduaan dalam Mobil dengan Pria Lain, ASN & Honorer Nagan Raya Itu Kini Ditahan

Penyidik Pegawai Negeri Sipil (PPNS) dari Satpol PP dan WH Nagan Raya, Kamis (8/6/2023) menahan pasangan bukan suami istri dalam kasus pelanggaran Qanun Aceh tentang Hukum Jinayat.

Pasangan nonmuhrim itu adalah pria berinisial F (36), Aparatur Sipil Negara (ASN) dan wanita F (32) seorang honorer yang keduanya bertugas di instansi berbeda di Nagan Raya.

Ternyata pria F dan wanita F sama-sama telah memiliki pasangan serta sudah memiliki anak yang tercatat warga desa berbeda di Nagan Raya.

Kasus itu berawal suami wanita F melapor ke keuchik serta Satpol PP/WH dan mengerebek keduanya sedang berduaan dalam sebuah mobil di perkarangan sebuah dinas di kompleks perkantoran Suka Makmue, Kamis (1/6/2023) dini hari.

Baca selengkapnya.

Baca juga: Awal Mula Pemerintah Utang ke Jusuf Hamka, Dari Rp 78 M Ditagih Rp 800 M, Belum Dibayar Sejak 1998

3. Usai Video Dirinya Nyanyi Lagu India Viral, Nek Habibah Asal Aceh Tamiang Ini Memilih Menutup Diri

Seorang nenek di Aceh Tamiang mendadak viral setelah videonya menyanyikan lagu India beredar di media sosial.

Netizen memuji kualitas suara nenek tersebut yang tak surut dimakan usianya sudah memasuki kepala enam itu.

Beredar informasi nenek tersebut bernama Habibah yang berdomimsili di Aceh Tamiang.

Penelusuran yang dilakukan oleh Serambinews.com akhirnya membuahkan hasil setelah melacak keberadaan nenek tersebut melalui perangkat kecamatan maupun perangkat kampung.

Nama aslinya Habibah. Saat ini Nek Bibah tinggal sendirian di rumahnya di Dusun Melur, Kampung Bukitrata, Kecamatan Kejuruan Muda, Aceh Tamiang.

Baca selengkapnya

4. DPRA Usul Satu Nama Calon Pj Gubernur Pengganti Achmad Marzuki, Nama Sekda Disebut-sebut

Anggota DPRA masih merahasiakan nama tunggal calon Pj Gubernur Aceh yang sudah disepakati dalam rapat banmus untuk diusul ke Mendagri.

Rapat itu sendiri berlangsung pada Jumat (9/6/2023) untuk mendengar masukan fraksi-fraksi.

Rapat yang dipimpin Wakil Ketua DPRA Safaruddin berkesimpulan ganti Achmad Marzuki sebagai Pj Gubernur Aceh.

Terkait figur pengganti yang akan diusul ke Mendagri, pimpinan DPRA hanya mengungkap bahwa sosok tersebut adalah orang Aceh.

Jika mengacu pada proses pengusulan nama Pj Gubernur Aceh pasca berakhirnya jabatan Gubernur Aceh Nova Iriansyah, dua nama tokoh Aceh yang berkiprah di pusat pernah masuk dalam bursa pencalonan Pj Gubernur Aceh, meskipun yang terpilih adalah Achmad Marzuki.

Baca selengkapnya

Baca juga: Menang 2-0, Tuan Rumah Melaju ke Semifinal, Setelah Kalahkan Krueng Raya

5. Diisukan Lari Usai Tertabrak Remaja di Aceh Jaya, Ternyata Sopir Hiace Mengamankan Diri ke Mapolsek

Sempat beredar informasi, sopir mobil penumpang atau Mopen Toyota Hiace BL 7305 EB melarikan diri seusai tertabrak dengan seorang remaja usia 12 tahun pengendara sepmor di Jalan Nasional Banda Aceh - Meulaboh.

Tepatnya Desa Lepe, Kecamatan Jaya, Aceh Jaya, Minggu (4/6/2023).

Informasi tabrak lari itu berkembang sangat cepat karena adanya broadcast atau pesan berantai yang dikirimkan ke sejumlah grup WhatsApp.

"Terjadi laka lantas di simpang masuk pasar Lamno, mobil tabrak motor, korban anak kecil meninggal di tempat, sedangkan mobil kabur arah banda Aceh," demikian isi pesan tersebut yang dikutip Serambinews.com dari salah satu grup WhatsApp atau WA di Aceh Jaya.

Namun, informasi dihimpun Serambinews.com dan keterangan sejumlah pihak di lapangan, sopir mobil travel ini tidak melarikan diri, melainkan mengamankan diri ke Mapolsek Jaya, Aceh Jaya.

Baca selengkapnya.

6. Intel Kodam dan Bea Cukai Gagalkan Penyelundupan Puluhan Ballpress Impor, Isinya Baju Bekas

Tim gabungan monitoring dari Denintel Kodam I/Bukit Barisan dan Bea Cukai Kabupaten Batubara berhasil menggagalkan penyelundupan puluhan Ballpress impor di Jalinsum Sumatera tepatnya di RM Binaria Kecamatan Lima Puluh, Kabupaten Batu Bara, Sumut.

Informasi yang diperoleh dari keterangan tertulis Pangdam I/BB Mayjen TNI A Daniel Chardin, Minggu (4/6/2023).

Pengungkapan penyelundupan sekitar puluhan ballpress impor berisikan baju bekas dengan menggunakan mobil Indah Logistic Cargo Nopol B 9832 FXU, sejak Kamis 1 Juni kemarin, sekitar Pukul 23.40 WIB, berawal dari informasi masyarakat.

"Penangkapan sebanyak 22 ballpress impor oleh Tim gabungan dipimpin Dan Bki-A Deninteldam /BB Kapten Inf Tommy Marselino bersama Kasi P2 Bea Cukai Gustap Hermawan, mobil tersebut ditemukan di Jalinsum Sumatera, Kecamatam Lima Puluh, Batu Bara, berjarak sekitar 3 KM dari RM Binaria, Medan, pada Jumat 2 Juni 2023, Pukul 00.18 Wib kemarin," jelas Pangdam I/BB.

Baca selengkapnya

7. BREAKING NEWS - Pemerintah Pusat Limpahkan Blok Rantau yang Dikelola Pertamina EP ke BPMA

Kabar bahagia kembali datang dalam dunia migas Aceh.

Pemerintah Pusat melimpahkan sebagian Blok Rantau yang berada di Aceh Tamiang ke Badan Pengelola Migas Aceh ( BPMA).

Blok Rantau selama ini dikelola oleh Pertamina EP, yang wilayah kerjanya mulai dari Aceh Tamiang di Aceh hingga Pangkalan Susu di Sumatera Utara.

Dengan pelimpahan ini, maka Blok Rantau, khususnya yang masuk wilayah Aceh menjadi wewenang BPMA, dengan empat lapangan di dalamnya.

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Republik Indonesia (ESDM) RI, Arifin Tasrif menyetujui pengalihan pengelolaan sebagian area Wilayah Kerja Pertamina EP yang berada di Wilayah Aceh melalui mekanisme carved out (pengembalian sebagian wilayah).

Baca selengkapnya

Baca juga: KABAR Gembira, Bansos Guru Non PNS Cair Juni 2023, Begini Cara Mendapatkannya

8. Melihat Proses Nikah Usai Shalat Subuh di Masjid Agung Al-Falah Kota Sigli, Ini Pertama Dilaksanakan

Prosesi pernikahan mempelai pasangan Mufaddhal Lc Dipl dengan Nida Afifah SPsI yang dirangkai dalam suasana Safari Subuh di Masjid Agung Al-Falah Kota, Sigli, Pidie tergolong unik dan langka, Minggu (4/6/2023).

Pasalnya prosesi nikah unik ini atau nikah usai shalat subuh pertama kalinya diselenggarakan pihak manajemen Jamaah Safari Subuh bersama pihak keluarga kedua belah mempelai.

Biasanya, prosesi nikah dilakukan pada pagi hari antara kisaran pukul 09.00 WIB atau Pukul 10.00 WIB.

Prosesi nikah unik ini turut disaksikan oleh ratusan para jamaah Safari Subuh Kabupaten Pidie.

Proses ijab kabul Mufaddhal Lc Dipl dengan Nida Afifah SPsI langsung dibimbing oleh kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kota Sigli, Tgk H Rusydi SAg.

Baca selengkapnya

9. Fitri Alaina, Artis Aceh yang Kini Berbisnis Kecantikan Beromzet Puluhan Juta/Bulan, Begini Kisahnya

Fitri Alaina AMd Keb, wanita yang lahir pada 4 Februari 1998 atau berusia 25 tahun lalu itu bisa dikatakan sosok yang multitalenta.

Berbagai prestasi di bidang seni dan akademik terus diraih sejak dirinya masih menjadi murid TK hingga di bangku kuliah, baik itu prestasi tingkat lokal hingga nasional.

Fitri Alaina pernah bermain di sejumlah film Aceh, menjadi penyanyi Aceh, di samping semasa sekolah juga selalu meraih rangking satu, dua, atau tiga setiap semesternya.

Hebatnya lagi, sejak di bangku kuliah, Fitri Alaina yang kini tercatat sebagai warga Meunasah Masjid, Kecamatan Muara Dua, Lhokseumawe ini, sudah memiliki bisnis sendiri di bidang kecantikan.

Baca selengkapnya

(Serambinews.com/Yeni Hardika)

BACA BERITA LAINNYA DI SINI

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved