Kesehatan
Khawatir Darah Tinggi Pasca Idul Adha? dr Zaidul Akbar Anjurkan Minum Ini, Segini Takaran Dianjurkan
Daging dipercaya menjadi salah satu asupan yang sebaiknya dihindari penderita hipertensi alias tekanan darah tinggi.
Penulis: Firdha Ustin | Editor: Ansari Hasyim
Namun seiring waktu, jika tidak diobati, dapat menyebabkan masalah kesehatan, seperti penyakit jantung dan stroke.
Dikutip Serambinews.com dari video kanal YouTube Bisikan.com pada Jumat (30/6/2023), menurut dr Zaidul Akbar ada bahan alami yang bisa menurunkan tekanan darah tinggi.
Obat alami tersebut adalah air kelapa.
Baca juga: dr Zaidul Akbar Ungkap 3 Adab Tidur Rasulullah, Ada Matikan Lampu Kamar, Ternyata Ini Alasannya
Sebut dr Zaidul Akbar, tekanan darah tinggi terjadi karena adanya ketidakseimbangan dalam tubuh, terutama ketidakseimbangan air dan mineral.
Maka sebagai solusi untuk menurunkan tekanan darah tinggi, dr Zaidul Akbar menganjurkan agar memperbanyak minum air putih dan air kelapa.
"Air putih itu salah satu cara kita untuk menurunkan tekanan darah," katanya.
Tak hanya air putih, air kelapa juga menjadi salah satu cairan yang sangat baik untuk menurunkan tekanan darah tinggi kata dia.
Untuk takarannya, Anda bisa rutin minum air kelapa setiap hari untuk menurunkan tensi atau tekanan darah tinggi.
"Jadi kalau bapak bisa merutinkan minum air kelapa 1 hari 1 aja InsyaAllah akan sangat membantu menurunkan tekanan darah," lanjut dr Zaidul Akbar.
Baca juga: Rahasia Kulit Glowing ala Rasulullah, dr Zaidul Akbar: Rutin Oleskan Ini, Lembap, Kencang & Elastis
Selain mengonsumsi air yang cukup, berikut tips lainnya untuk menurunkan tekanan darah tinggi menurut dr Zaidul Akbar.
1. Bangun Malam
Bangun malam menjadi salah satu tips paling ampuh untuk menurunkan tensi atau tekanan darah tinggi kata dr Zaidul Akbar.
Tak serta merta bangun malam begitu saja, melainkan bangun malam untuk beribadah atau shalat malam.
Selain itu, cara menurunkan tekanan darah tinggi juga bisa dilakukan dengan memperbanyak shalat sunnah.
"Saran saya bagi Anda yang kena hipertensi atau darah tinggi ini cobalah mulai memperbanyak shalat sunnah," lanjutnya.
| 5 Minuman yang Mempercepat Penuaan Otak, Sering Dikonsumsi Sehari-hari |
|
|---|
| 6 Efek Samping Hipertensi yang Harus Diwaspadai, Berisiko Stroke hingga Bisa Merusak Ginjal |
|
|---|
| 10 Cara Merawat Area Kewanitaan Menurut dr Boyke, Nomor 5 Sering Disalahpahami Perempuan! |
|
|---|
| Bukan Salmon, Berikut Daftar Ikan dengan Protein Tertinggi, Banyak Dijual di Pasar, Harga Terjangkau |
|
|---|
| Suka Ngemil Karbo Saat Galau? dr Zaidul Akbar: Itu Bukan Lapar, Tapi Tanda Tubuh Stres |
|
|---|
