Kesehatan
Penderita Diabetes Simak, Ini Kebiasaan Kecil Bisa Berdampak Baik pada Gula Darah
Berikut beberapa kebiasaan kecil yang bisa diterapkan penderita diabetes untuk mengelola kadar gula darah.
SERAMBINEWS.COM - Keberhasilan pengelolaan penyakit diabetes tidak hanya bergantung pada obat-obatan, tetapi juga sangat dipengaruhi oleh kebiasaan sehari-hari yang dilakukan penderita.
Selama ini, sebagian besar perhatian memang tertuju pada kebiasaan utama seperti mengurangi asupan karbohidrat dan rutin berolahraga, padahal hal-hal kecil yang sering terabaikan justru bisa memberikan dampak besar terhadap kadar gula darah.
Lantas, kebiasaan kecil seperti apa yang harus dilakukan penderita diabetes agar gula darah dapat terkendali dengan baik?
Kebiasaan Kecil yang Bisa Berdampak Baik pada Gula Darah
Berikut beberapa kebiasaan kecil yang bisa diterapkan penderita diabetes untuk mengelola kadar gula darah.
1. Makan sayuran lebih dulu
Saat Anda akan makan, Seema Shah, MPH, MS, RD, menyarankan untuk mengonsumsi sayuran non-tepung seperti brokoli, zucchini, dan sayuran berdaun hijau lebih dulu.
Bukan tanpa alasan, hal ini disarankan karena beberapa penelitian menunjukkan bahwa urutan makan dapat berdampak langsung pada kadar gula darah setelah makan.
Sebuah tinjauan menyimpulkan, mengonsumsi makanan kaya serat seperti sayuran non-tepung sebelum konsumsi makanan tinggi karbohidrat, dapat mengurangi laju pengosongan makanan dari lambung.
Hal ini dapat memperlambat pelepasan karbohidrat ke dalam aliran darah, sehingga mengurangi peningkatkan kadar glukosa setelah makan.
Namun, mengonsumsi serat di awal bukanlah satu-satunya cara untuk mencegah lonjakan gula darah setelah makan.
Mengonsumsi protein atau lemak terlebih dulu juga terbukti memiliki efek serupa.
Jadi, setelah makan sayur, lanjutkan dengan protein dan akhiri dengan karbohidrat.
Selain itu, serat dan protein lebih mengenyangkan daripada karbohidrat, sehingga strategi ini juga dapat membantu mengelola berat badan.
Berikut ini IPI vitamin D yang dapat membantu menjaga kesehatan tubuh Anda, klik di sini untuk mendapatkannya.
Baca juga: Fakta Buah Zaitun Bagus untuk Ibu Hamil, Bagus Dikonsumsi Selama Kehamilan
2. Kunyah makanan secara menyeluruh
Memiliki kebiasaan makan dengan cepat dapat meningkatkan gula darah.
| Fakta Buah Zaitun Bagus untuk Ibu Hamil, Bagus Dikonsumsi Selama Kehamilan |
|
|---|
| Daftar Makanan yang Baik Untuk Turunkan Kadar Kolesterol Jahat, Mudah Didapat Disekitar Kita |
|
|---|
| Jangan Makan Ini Saat Diet, Berikut Camilan yang Dapat dengan Mudah Bikin Berat Badan Naik |
|
|---|
| Berhenti Haid di Usia 40-an? dr Boyke Ungkap 6 Tanda-tanda Menopause Dini yang Harus Diwaspadai! |
|
|---|
| Semangka dan Manfaat Kesehatan, Ternyata Juga Mengatasi Kadar Gula |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.