Kupi Beungoh
Negeri Ini Krisis Moral, "Pendidikan Agama Islam Solusinya"
Pendidikan Agama Islam merupakan solusi moral dalam kehidupan berumah tangga, dalam bermasyarakat, berbangsa dan bernegara
Penguasaan teori Ini penting sebagai ukuran, rujukan, dasar, pondasi dalam berbuat sesuatu dalam kehidupan seorang muslim, dasar dalam beribadah dan dasar dalam beramal shaleh, bekal setiap diri, untuk kembali ke kampung akhirat dan modal untuk dapat eksis di berbagai suasana dan perkembangan zaman.
Sebagai contoh mengajarkan teori tentang fikih ibadah, fikih siyasah, fikih mu'amalah, dan lainnya. Mengajarkan teori tayamum, thaharah, shalat, zakat, puasa haji, dan lainnya.
Kedua, Mengajarkan skiil, praktek pelaksanaan teori-teori atau perintah-perintah agama dalam kehidupan sehari-hari, dari urusan tidur sampai urusan seorang muslim itu tidur kembali. Seperti mengajar praktek bacaan Al-Qur'an, hafalan Al-Qur'an, hafalan Hadist, praktek thaharah, jual beli, tayamum, shalat, do'a sehari-hari dan lainnya.
Ketiga, Mengajarkan dan memberi teladan agar pengetahuan agama tersebut menjadi akhlak dan bermanfaat buat dirinya dan orang banyak, dan dapat mencegah seorang muslim dari pekerjaan keji dan munkar.
"Sebaik-baik manusia adalah yang paling bermanfaat bagi orang lain.” (Hadits Riwayat ath-Thabrani).
Pengetahuan agama itu penting dan wajib dipelajari oleh seorang muslim, baik teori maupun praktek, karena tanpa agama bagaimana seorang muslim dapat melaksanakan segala perintah agama dan meninggalkan segala larangannya, untuk persiapan kembali ke kampung akhirat, dan mempersiapkan diri menghadapi berbagai perubahan zaman, menjadi orang berakhlak baik, khalifah di muka bumi, yang bisa membawa rahmat bagi sekalian alam, bukan yang membuat kehancuran. Sekaligus kewajiban setiap muslim, menjaga syari'at Islam sampai akhir zaman.
"Dan bila dikatakan kepada mereka, 'Janganlah kalian membuat kerusakan di muka bumi:' Mereka menjawab, 'Sesungguhnya kami orang-orang yang mengadakan perbaikan',” (Al-Baqarah ayat 11).
Baca juga: Hadirnya Pemimpin Sejati Solusi Masalah Di Negeri Ini
B. Urgensi Mempersiapkan Genarasi "Pengganti"
Generasi tua dan penguasa sekarang ini adalah hasil didikan masa lalu. Ini berarti bahwa generasi sekarang ini adalah hasil pendidikan 5 sampai 10 tahun yang lalu. Generasi tua dan penguasa sekarang ini yang krisis moral, tentu tidak bisa diubah lagi, kecuali ada mu'jizat dari Ilahi. Untuk itu perlu dipersiapkan generasi pengganti.
Untuk merubah sebuah bangsa, mengubah sebuah kondisi (keadaan), terutama masalah krisis moral, baik itu moral rakyat biasa atau penguasa, perlu disiapkan generasi pengganti. Hal ini sangat penting, dikarenakan krisis moral itu seperti penyakit menular, akan menjalar kepada banyak orang, dalam berbagai aspek kehidupan.
Untuk merubah sebuah generasi, harus dimulai dengan mendidik generasi baru, untuk ini membutuhkan waktu minimal 5 sampai 10 tahun untuk mendidiknya, dengan membekali anak di sekolah dari umur SD sampai umur anak tingkat SMP, dan di rumah sejak ia lahir.
Pendidikan pada masa SMP ini, sangat menentukan baik buruk seorang anak. Karena masa SMP adalah masa transisi dari anak-anak menjadi remaja, pada masa ini mereka mulai memilah dan memilah, jika yang ia dapatkan hal-hal yang positif, maka anak akan menjadi orang berakhlah baik, namun jika yang ia dapatkan di rumah, sekolah, lingkungan adalah hal-hal negatif maka anak akan menjadi orang berakhlak buruk, menjadi anak yang krisis moral seperti yang banyak kita lihat dipemberitaan sekarang ini.
Oleh karena itu Pendidikan Agama Islam sangat penting bagi anak didik pada masa SD dan SMP, sebagai bekal, filter, dan dasar bagi anak dalam menjalani kehidupan dengan segala lika-liku dan persoalannnya. Ini penting, karena pada masa ini anak sudah bisa berfikir kritis dan mengambil keputusan untuk diri dan lingkungannya.
Baca juga: Jagalah Marwah Serambi Mekah Dengan Menutup Kafe Dan Warkop Pada Waktu Azan Shalat
C. Pendidikan Agama Islam Adalah Solusi Persoalan Moral
Pendidikan Agama Islam merupakan solusi moral dalam kehidupan berumah tangga, dalam bermasyarakat, berbangsa dan bernegara. Bagaimana caranya agar Pendidikan Agama Islam bisa menjadi solusi persoalan moral sebuah masyarakat dan sebuah bangsa?
Caranya adalah pembelajara Agama Islam diajarkan dengan tuntas, melalui lembaga pendidikan dan guru yang memiliki visi misi dan komitmen keagaamaan yang tinggi. Mengapa harus lembaga pendidikan?
Karena di lembaga pendidikan terdapat guru dengan berbagai keilmuwan, kurikulum yang sistematis, media, fasilitas yang dubutuhkan anak untuk belajar. Mengapa harus dilembaga pendidikan? Karena guru lebih disegani oleh anak, karena itu dilembaga pendidikan anak lebih mudah dibentuk, dibimbing dan diarahkan. Kenapa harus di lembaga pendidikan? Karena sebagian besar waktu anak itu dihabiskan di lembaga pendidikan.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/aceh/foto/bank/originals/Dr-Ainal-Mardhiah-S-Ag-MAg-Dosen-Pascasarjana-UIN-Ar-Raniry-Banda-Aceh.jpg)