Info Abdya
Pemerintah Abdya Buka Pendaftaran Teungku Saweu Sikula, Ini Syaratnya
"Bagi yang ingin mendaftar, ada tujuh persyaratan yang harus dilengkapi," ucap Teungku Junaidi.
Penulis: Masrian Mizani | Editor: Nurul Hayati
Ringkasan Berita:
- Pemerintah Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) resmi membuka pendaftaran tenaga pengajar untuk program Teungku Saweu Sikula yang akan dijalankan pada tahun 2026.
- Surat lamaran dapat diantar langsung ke Kantor Dinas Syariat Islam dan Pendidikan Dayah, Masjid Agung Baitul Ghafur Abdya.
- Bagian dari misi “Malem” Bupati dan Wakil Bupati Abdya Safaruddin–Zaman Akli.
Laporan Wartawan Serambi Indonesia Masrian Mizani I Aceh Barat Daya
SERAMBINEWS.COM, BLANGPIDIE - Pemerintah Aceh Barat Daya (Abdya) melalui panitia seleksi resmi membuka pendaftaran tenaga pengajar untuk program Teungku Saweu Sikula yang akan dijalankan pada tahun 2026 mendatang.
Ketua panitia seleksi, Teungku Junaidi Abdullah SPd mengatakan, pendaftaran tenaga pengajar Teungku Saweu Sikula tersebut dimulai pada 25 hingga 30 November 2025.
"Setelah semua tahapannya selesai kita laksanakan, baik itu menyiapkan modul ajaran dan lainnya, maka pendaftaran untuk tenaga pengajar kita buka mulai besok, 25 hingga 30 November 2025," kata Teungku Junaidi kepada Serambinews.com, Senin (24/11/2025).
Untuk tahapannya, jelas Teungku Junaidi, pada 3 Desember 2025 dilakukan seleksi administrasi, 5 Desember uji publik, 9 Desember ujian tulis, 10 Desember pengumuman akhir, dan 11-12 Desember dilaksanakan peningkatan kapasitas.
"Bagi yang ingin mendaftar, ada tujuh persyaratan yang harus dilengkapi," ucap Teungku Junaidi.
Pertama, sebutnya, lulusan dayah/pesantren (Dibuktikan dengan ijazah atau surat keterangan dari pimpinan dayah/pesantren).
Kedua, tambahnya, usia maksimal 45 tahun. Ketiga, memiliki KTP/KK Kabupaten Abdya.
Keempat, menguasai ilmu dasar tauhid, fiqh, dan tasawuf.
Kelima, kata Teungku Junaidi, non Aparatur Sipil Negara (ASN).
Keenam, mampu mengajar anak sekolah, dan ketujuh berakhlak mulia dan berintegritas.
"Untuk surat lamarannya bisa diantarkan langsung ke panitia seleksi di Kantor Dinas Syariat Islam dan Pendidikan Dayah, di Masjid Agung Baitul Ghafur Abdya," kata Teungku Junaidi.
Baca juga: Program Polisi Saweu Sikula, Upaya Polri Membina Generasi Emas Aceh Selatan
Ia menjelaskan, salah satu dari delapan misi Bupati dan Wakil Bupati Abdya Safaruddin - Zaman Akli adalah "Malem", yaitu meningkatkan pemahaman dan pelaksanaan syariat Islam dalam kehidupan masyarakat Abdya.
Dalam misi "Malem" ini, kata Teungku Junaidi, salah satunya adalah program Teungku Saweu Sikula, yaitu meningkatnya pemahaman agama kepada siswa-siswi di sekolah, disamping adanya pendidikan/pelajaran agama di sekolah.
"Hal ini juga sebagai bentuk tanggung jawab bersama antara pendidikan formal dan non formal untuk menumbuhkan nilai-nilai agama kepada generasi muda Abdya," pungkas Teungku Junaidi. (*)
Baca juga: Harga Telur di Abdya Bertahan, Segini Harga Beras dan Ayam Potong
Pemkab Abdya
Saweu Sikula
Pendaftaran Teungku Saweu Sikula
Info Abdya
Abdya
Serambinews.com
Serambinews
Serambi Indonesia
| Pemerintah Abdya Berikan Pelatihan kepada 158 Takmir Masjid untuk Hidupkan Shalat Lima Waktu |
|
|---|
| Buka Sosialisasi Permendagri Nomor 13, Ketua TP-PKK Abdya Sampaikan Penerapan 6 SPM Posyandu |
|
|---|
| Plt Sekda Abdya: Administrasi Kependudukan yang Baik Kunci Utama Keberhasilan Kebijakan Publik |
|
|---|
| T Indra Kusuma Nahkodai Panglima Laot Abdya, Ini Pesan Wabup Zaman Akli |
|
|---|
| Wabup Abdya dan Abuya Amran Waly Hadiri Maulid di Suak Nibong, Gelar Doa Tolak Bala untuk Negeri |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/aceh/foto/bank/originals/Ketua-Panitia-Seleksi-Teungku-Saweu-Sikula-Teungku-Junaidi-Abdullah.jpg)